Ahad 05 Nov 2023 10:27 WIB

Kreator Video Adi Syahreza Ikut Aksi Damai ‘Bela Palestina’ di Monas 

Aksi damai ‘Bela Palestina’ digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas), Ahad.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani / Red: Friska Yolandha
Konten Kreator Adi Syahreza berpose di tengah aksi damai Bela Palestina di Monas, Jakarta Utara, Ahad (5/11/2023).
Foto: Tangkapan layar Instagram @adisyah_reza
Konten Kreator Adi Syahreza berpose di tengah aksi damai Bela Palestina di Monas, Jakarta Utara, Ahad (5/11/2023).

AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Kreator video Adi Syahreza mengikuti aksi damai ‘Bela Palestina’, yang digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas) pada Ahad (5/11/2023). Itu terlihat dari unggahan Instagram Story akun Adi, @adisyah_reza. 

Beberapa jam yang lalu, Instagram Story Adi menampilkan dia sedang berada di dalam mobil dengan tulisan “Bismillah baru sampe Kalibata”. Setelahnya dia juga memposting dua Instagram Story terkait donasi Darurat Kemanusiaan Gaza-Palestina 2023 di platform penggalangan dana Kitabisa. 

Baca Juga

Selanjutnya, muncul Instagram Story Adi sedang berada di tengah-tengah kerumunan aksi damai ‘Bela Palestina’ di Monumen Nasional. 

Adi Syahreza merupakan pemenang Popular Streamer of The Year TikTok Awards Indonesia 2021. Dia memiliki 9,4 juta pengikut di akun TikTok adi.syahreza dan 760.000 subscribers di akun Youtube Adi Syahreza. 

Dia juga membuka donasi di Kitabisa untuk membantu Palestina. Dua hari yang lalu, Adi mengunggah dua foto terkait donasi tersebut di Instagram dengan caption: 

“Saya Adi Syahreza dan @kitabisacom bersama membantu Palestine. Nangis banget baru 12 jam penggalangan dana buat saudara kita di Palestine udah terkumpul 30 juta. Alhamdulillah Terimakasih orang baik yg sudah menyisihkan sebagian hartanya untuk membantu mereka. Besar atau kecil itu sangatlah penting buat mereka. Ingat ini bukan tentang Agama tapi tentang Kemanusiaan. Jika kamu belum bisa bantu minimal share postingan ini, siapa tau teman atau saudaramu bisa membantu. Semoga orang-orang di Palestine selalu dilindungi dan diberi kekuatan. Aamiin. Link donasi bisa di klik di bio Instagramku ya #IStandWithPalestine #FreePalestine #SavePalestine #WeStandWithPalestine #Palestine #palestinewillbefree #AdiSyahreza #Adilovers. ???? by @tiekarafa” 

Aksi damai ‘Bela Palestina’ digelar di kawasan Monumen Nasional (Monas), Ahad (5/11/2023). Aksi ini akan diwarnai dengan cuaca berawan pagi ini. 

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman resmi memprakirakan wilayah DKI Jakarta akan berawan pada Ahad pagi. Kemudian pada siang hari sebagian wilayah DKI Jakarta, yakni Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan tetap berawan. Sementara Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diprakirakan hujan ringan. 

Beralih pada malam hari, Jakarta Pusat, Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu akan tetap berawan. Sementara Jakarta Barat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur diperkirakan hujan ringan. 

Suhu udara di Jakarta diperkirakan berada pada kisaran minimum 25 derajat hingga 34 derajat Celcius. Kemudian tingkat kelembaban udara diperkirakan berada pada kisaran 65-95 persen. 

Selain itu, Polda Metro Jaya siap mengawal aksi damai ‘Bela Palestina’ di kawasan Monumen Nasional (Monas). Sebanyak 3.448 personel gabungan terdiri dari Polri, TNI, dan Pemprov DKI Jakarta baik dari Satpol PP, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, hingga Pemadam Kebakaran dikerahkan untuk mengawal jalannya aksi tersebut. 

“Total personel gabungan untuk pengamanan aksi bela sebanyak 3.448 personel,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko kepada awak media, Sabtu (4/11/2023). 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement
Advertisement
Advertisement