Kamis 08 Jun 2023 06:46 WIB

Pemain Pro Mobile Legends Ungkap Kiat Naik Level

Seorang pemain perlu mempelajari dan menguasai lebih banyak hero.

Red: Natalia Endah Hapsari
Pemain profesional atau pro player dari permainan di
Foto: Dok. Tangkapan layar youtube.
Pemain profesional atau pro player dari permainan di "Mobile Legends: Bang Bang", Bangduk, membagikan sejumlah tips untuk meningkatkan level dalam bermain gim tersebut.

AMEERALIFE.COM,  JAKARTA---Pemain profesional atau pro player dari permainan di "Mobile Legends: Bang Bang", Bangduk, membagikan sejumlah tips untuk meningkatkan level dalam bermain gim tersebut. "Pelajari semua hero. Seorang pemain perlu mempelajari dan menguasai lebih banyak hero sehingga mudah mengisi role yang belum diisi oleh orang lain," kata Bangduk.

Bangduk, pro player Esports yang kini menjadi pelatih Samsung Galaxy Gaming Academy itu mengatakan para gamers perlu membiasakan diri dan meningkatkan "jam terbang" dalam permainan.

Baca Juga

Saat push rank seringkali terjadi rebutan mengisi sebuah role, pemain juga perlu mempelajari aspek makro dan mikro.

Makro adalah pengetahuan yang harus dimiliki oleh seorang pemain baik di dalam game maupun di luar gim. Saat di dalam gim, maka contoh makro yang sangat penting adalah penguasaan map. Menurut dia, jika mampu menguasai map, maka kemungkinan untuk menang menjadi besar.

Aspek makro bisa dilatih dengan banyak menonton pertandingan liga profesional dan praktik dengan bermain custom atau ranked. Sedangkan aspek mikro adalah mekanik atau skill, termasuk kemampuan mendengarkan dan mencari posisi musuh.

"Aspek ini bisa dilatih dengan bermain sebanyak mungkin sampai bisa membawa hero masing-masing ke next level dalam gameplay," ujar Bangduk.

Bangduk menyarankan agar pemain menggunakan ponsel dengan refresh rate yang tinggi. Refresh rate membantu transisi layar agar lebih halus dan tampilan yang jernih serta tajam akan memudahkan mendeteksi musuh. "Tiga fitur Samsung Galaxy A34 5G dan A54 5G menghadirkan pengalaman gaming yang mengesankan yaitu layar yang imersif, performa anti nge-lag, dan baterai jumbo," katanya.

Kedua perangkat ini dibekali layar Super AMOLED beresolusi FHD+ yang memanjakan mata, seluas 6,6 inci di Galaxy A34 5G dan 6,4 inci di Galaxy A54 5G. Setiap transisi di gameplay akan terasa mulus sebab layarnya memiliki refresh rate 120Hz.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement
Advertisement
Advertisement