Ahad 03 Sep 2023 09:37 WIB

Pecah, Konser Petualangan Sherina di Panggung Synchronize

Sherina dan Derby membawakan lagu baru dalam konser penuh nostalgia itu.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Natalia Endah Hapsari
Sherina Munaf saat tampil di hari kedua Synchronize Festival 2023, yang digelar di Gambir Expo Jakarta, Sabtu (2/9/2023), bersama seluruh pengisi Konser Petualangan Sherina di panggung Synchronize
Foto: Rahma Sulistya/Republika
Sherina Munaf saat tampil di hari kedua Synchronize Festival 2023, yang digelar di Gambir Expo Jakarta, Sabtu (2/9/2023), bersama seluruh pengisi Konser Petualangan Sherina di panggung Synchronize

AMEERALIFE.COM,  JAKARTA — Konser Petualangan Sherina menjadi salah satu yang paling ditunggu, dalam rangkaian Synchronize Festival 2023. Dimulai tepat pukul 20.30 WIB, Quinn Salman membawakan lagu “Menikmati Hari” sebagai pembuka, Sabtu (2/9/2023).

Quinn diiringi juga dengan tarian dari Jakarta Movin, yang sempat juga terlibat dalam drama musikal Petualangan Sherina di 2022 lalu. Saat itu, Quinn sendiri ikut terlibat dalam drama musikalnya berperan sebagai Sherina. Sementara dalam sekuelnya nanti, Quinn akan berperan sebagai Sindai.

Baca Juga

Penampilan dilanjutkan dengan lagu “Lihatlah Lebih Dekat” yang dibawakan ulang oleh Yura Yunita, khusus untuk mengisi original soundtrack (OST) Petualangan Sherina 2. Sebelum mengisi panggung Konser Petualangan Sherina, Yura juga tampil lebih dulu di hari kedua Synchronize Festival.

Isyana Sarasvati juga ikut datang menyanyikan “Bintang-Bintang” yang dulunya juga menjadi lagu film Petualangan Sherina. Isyana mengaku senang bisa kembali dipercaya untuk menjalankan sebuah film, apalagi film besar yang dinanti-nanti penggemar setianya.

“Siapa yang waktu kecil habis nonton ini, terus ngajak orangtua ke Boscha? Siapa yang waktu kecil bawa bekal cokelat biar kretek-kretek di tas? Aku lihat inner child-nya pada berontak ini semua,” ungkap Reza Chandika yang ikut memeriahkan panggung, kemudian membawakan lagu “Kertarajasa”.

Yang lebih membuat penonton berteriak adalah kemunculan Sherina Munaf (Sherina) dan Derby Romero (Sadam), setelah Quinn menyanyikan lagu “Persahabatan”. Ini cukup mengejutkan, apalagi mereka membawakan lagu mereka terbaru yang akan ada di sekuel Petualangan Sherina.

Adalah lagu “Mengenang Bintang”, dan ini pertama kalinya mereka membawakan lagu ini berduet secara live. Setelah itu, bersama seluruh pengisi Konser Petualangan Sherina, mereka membawakan lagu berjudul “Petualangan Sherina” dilanjutkan dengan pemutaran trailer Petualangan Sherina 2.

“Sherina penyanyi yang unik. Selain menggemaskan, tapi juga nentang orang melulu. Sekarang Sherina dan Sadam belum berhenti ceritanya, lebih exciting lagi di Petualangan Sherina 2,” ungkap sutradara Riri Riza dalam sebuah video yang ditampilkan.

“Dulu bisa 1,6 juta penonton itu tidak menyangka hanya dengan delapan layar, karena kalau sekarang bisa 500 layar. Nanti akan ada lagu-lagu baru yang luar biasa sekali, dan mudah-mudahan menjadi lagu yang akan kami kenang sampai puluhan tahun ke depan,” ucap produser Mira Lesmana juga dalam sebuah tayangan video.

Ditutup dengan penampilan lagu ikonik “Jagoan” yang dibawakan Sherina dan Derby. Sementara Riri dan Mira juga tampak ikut menikmati penampilan mereka dari kerumunan penonton, sesekali wajah mereka ditampilkan di layar sedang bergoyang tipis.

Tak terasa festival yang selalu ramai peminat ini sudah memasuki tahun kedelapan penyelenggaraan. Selain mengandalkan penampil, tata cahaya, dan visual, Synchronize juga mengedepankan tata suara yang kali ini lebih kuat. Director of Synchronize Festival, David Karto, berbicara soal perbedaan dari tahun-tahun sebelumnya.

“Tata cahaya, tata gambar itu sudah pasti akan kami detail kan juga. Cuma eskalasinya memang tata suara tahun ini buat kami menjadi salah satu prioritas. Kami pakai L-Acoustics di panggung Dynamic dan District, secara sistem yang kita tahu secara brand mereka mempunyai worldwide standard. Ya, mudah-mudahan kami bisa go international melalui Bhinneka Tunggal Musik,” ungkap David.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement