Jumat 26 Jan 2024 10:00 WIB

Perkuat Sentuhan AI untuk Tingkatkan Pengalaman Belanja Daring

AI di laman belanja, dihadirkan untuk meningkatkan akurasi dan pemberian rekomendasi.

Red: Setyanavidita livicansera
PT LG Electronics Indonesia (LG) mengumumkan dimulainya operasional LG Online Brand Store, Rabu (24/1/2024).
Foto: Dok LG Electronics
PT LG Electronics Indonesia (LG) mengumumkan dimulainya operasional LG Online Brand Store, Rabu (24/1/2024).

AMEERALIFE.COM, JAKARTA --Berbelanja daring saat ini tak lagi bicara tentang kemudahan, kepraktisan, atau kecepatan pengiriman. Konsumen saat ini pun kian menuntut adanya pengalaman berbelanja yang nyaman, dan menyenangkan. Pada Rabu (25/1/2024), PT LG Electronics Indonesia (LG) mengumumkan dimulainya operasional LG Online Brand Store.

Keberadaan kanal penjualan daring terbaru ini memungkinkan masyarakat melakukan pembelian produk LG secara langsung melalui laman resmi perusahaan ini di Indonesia yaitu www.lg.com/id . “Hal ini menjadi komitmen kuat LG pada peningkatan pengalaman dalam berinteraksi dengan produk dan layanan kami, kanal ini siap memberikan pengalaman belanja daring melalui web yang lebih terpersonalisasi,” ujar Jay Jang, Marketing and Relations Director of LG Electronics Indonesia.

Baca Juga

Upaya peningkatan pengalaman ini, menurut Jang, telah dimulai sejak keputusan untuk membuat LG Online Brand Store didalam laman resmi LG di Indonesia yang telah ditingkatkan. Menyatunya dengan laman LG ini memudahkan calon pembeli untuk mengeksplorasi produk melalui berbagai informasi terkait. 

Di antaranya spesifikasi teknis, penjelasan fitur terkait, multimedia berisi penjelasan produk hingga ulasan dari pengguna lain. Disisi lain, dengan peningkatan antarmuka yang penuh gaya dan ramah pengguna, web LG menampilkan serangkaian peningkatan inovatif. Selain untuk memberikan kenyamanan, peningkatan ini pada saat yang sama menyederhanakan proses belanja daring. 

Tak hanya itu, pembaruan pada laman LG dengan kehadiran LG Online Brand Store ini juga menyentuh solusi pencarian berbasis kecerdasan buatan (Artificial Intelligence – AI). Disamping akurasi pencarian lebih baik, keberadaannya juga memberikan kemampuan untuk menampilkan rekomendasi yang dipersonalisasi. “Kami membuatnya dengan memastikan pengguna lebih mudah menemukan produk untuk solusi bagi kebutuhannya,” ujar Armando Rary – Part Leader OBS of LG Electronics Indonesia.

Selain itu, berbagai integrasi layanan pun dilakukan LG dalam laman resminya ini. Termasuk, keberadaan widget Layanan Pelanggan di setiap halaman, Chatbot untuk bantuan serta Live Chat untuk dukungan yang dipersonalisasi.

Lepas dari seluruh peningkatan yang dilakukan pada website, dalam rangka memberikan pengalaman belanja yang lebih terpersonalisasi, LG menyiapkan keanggotaan khusus bagi LG Online Brand Store ini. Untuk mendapatkannya, cukup melakukan pendaftaran langsung pada website LG. “Berbagai manfaat lebih akan didapat dari pendaftaran yang tanpa pungutan biaya dan tanpa kewajiban melakukan pembelanjaan terlebih dahulu ini,” ujar Armando. 

Manfaat eksklusif bagi setiap orang yang telah mendaftar pada LG Online Brand Store ini bahkan sudah mulai didapat saat akan melakukan pembelian pertama. Berupa Welcome Coupon, setiap anggota akan mendapat potongan harga sebesar dua persen yang dapat digunakan untuk satu kali pembelian pertama. Menyertainya, keanggotaan pada LG Online Brand Store pun akan memberikan tingkat harga khusus.

LG pun membebaskan biaya pengiriman produk khusus bagi lingkup Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi. Pembebasan biaya pengiriman ini dikatakannya akan terus diperluas di masa mendatang untuk memberikan keuntungan lebih dalam berbelanja. 

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement