Rabu 14 Feb 2024 20:28 WIB

Peluncuran Trailer Deadpool 3 Pecahkan Rekor Spider-Man: No Way Home

Trailer Deadpool and Wolverine ditayangkan di Super Bowl 2024.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Reiny Dwinanda
Salah satu adegan Deadpool and Wolverine. Karakter Wolverine hanya diperlihatkan lewat bayangan di trailer terbaru yang diputar saat SuperBowl, Ahad (11/2/2024).
Foto:

Menjuluki dirinya sebagai "Marvel Jesus", Deadpool tiba di MCU setelah diculik oleh Time Variance Authority, para manajer multiverse yang terakhir terlihat di Loki. Deadpool menemukan dirinya berada di dunia yang sama dengan Avengers.

Meskipun wajahnya tidak terlihat di trailer, Wolverine yang diperankan aktor Hugh Jackman juga melompat dari dunia X-Men ke MCU di film Deadpool ketiga. Disutradarai oleh Shawn Levy, film ini juga menampilkan Emma Corrin, Morena Baccarin, Rob Delaney, Leslie Uggams, Karan Soni, dan Matthew Macfadyen.

Kevin Feige, Reynolds, Levy, dan Lauren Shuler Donner memproduseri Deadpool and Wolverine. Sementara itu, Louis D’Esposito, Wendy Jacobson, Mary McLaglen, Josh McLaglen, Rhett Reese, Paul Wernick, George Dewey, Simon Kinberg, dan Jonathon Komack Martin menjabat sebagai para produser eksekutif. Naskahnya ditulis oleh Reynolds, Rhett Reese, Paul Wernick, Zeb Wells, dan Levy.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement