Dia mengenakan pakaian motif kotak-kotak, kaca mata gelap, dan kopiah berwarna putih. Selama pemakaman, Latief lebih banyak diam dan menundukkan kepala.
Nasrullah dilahirkan pada 4 Desember 1962 di Pejompongan, Jakarta Pusat.
Putra pasangan H. Moch Ali Sadikin dan Ida Nurlaila itu sempat mengenyam pendidikan di jurusan sosiologi Universitas Indonesia.
Dia bergabung dengan satu kelompok teater lokal pada tahun 1976. Namanya dikenal setelah memerankan tokoh Mat Solar dalam pertunjukan teater tahun 1978.
Pada tahun 1980-an, dia berperan dalam film berjudul "Perawan Rimba" bersama Lydia Kandou dan berakting bersama Dono, Kasino, dan Indro dalam film Warkop DKI yang berjudul "Dongkrak Antik."
Mat Solar semakin dikenal setelah berperan sebagai sopir bajaj bernama Ahmad Bajuri dalam serial "Bajaj Bajuri", yang ditayangkan di Trans TV dari tahun 2002 hingga sekitar tahun 2007.