Selasa 04 Apr 2023 14:18 WIB

Trailer Blue Beetle Perlihatkan Superhero Latin DC Beraksi dengan Kekuatan Alien

Blue Beetle akan dirilis di bioskop pada 18 Agustus 2023.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor Xolo Maridueña berperan sebagai Jaime Reyes dalam film DC, Blue Beetle. Reyes mendapatkan kekuatan super ketika scarab kumbang alien biru menempel ke wajahnya dan membentuk kerangka luar yang kuat di sekitar tubuhnya.
Foto: Dok Courtesy Warner Bro. Pictures
Aktor Xolo Maridueña berperan sebagai Jaime Reyes dalam film DC, Blue Beetle. Reyes mendapatkan kekuatan super ketika scarab kumbang alien biru menempel ke wajahnya dan membentuk kerangka luar yang kuat di sekitar tubuhnya.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA – Trailer film superhero DC Blue Beetle resmi rilis di platform Youtube. Film tersebut disutradarai oleh Angel Manuel Soto yang akan dirilis di bioskop pada 18 Agustus 2023.

Blue Beetle menceritakan seorang remaja bernama Jaime Reyes yang diperankan oleh Xolo Maridueña. Reyes mendapatkan kekuatan super ketika scarab kumbang alien biru menempel ke wajahnya dan membentuk kerangka luar yang kuat di sekitar tubuhnya.

Baca Juga

Untuk mencerminkan asal usul karakter komik DC, film ini menampilkan pemeran yang didominasi orang Latin, termasuk aktor Maridueña yang merupakan bintang Cobra Kai bersama George Lopez, Adriana Barraza, Elpidia Carrillo, Damián Alcázar, dan Belissa Escobedo sebagai keluarga Jaime.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement