Selasa 11 Apr 2023 19:30 WIB

Hadirkan Bu Tejo, WeTV Gelar Nonton Bareng Tilik The Series

Karakter Bu Tejo di Tilik The Series diperankan oleh Siti Fauziah.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Reiny Dwinanda
Para pemain Tilik The Series di Exclusive Screening WeTV Original Tilik The Series di Museum Sonobudoyo, Yogyakarta, Selasa (11/4/2023).
Foto: Republika/Febrianto Adi Saputro
Para pemain Tilik The Series di Exclusive Screening WeTV Original Tilik The Series di Museum Sonobudoyo, Yogyakarta, Selasa (11/4/2023).

AMEERALIFE.COM, YOGYAKARTA -- WeTV menggelar nonton bareng Tilik The Series di Museum Sonobudoyo, Yogyakarta, Selasa (11/4/2023). Hadir juga dalam kegiatan nonton bareng tersebut Siti Fauziah, aktris yang memerankan sosok Bu Tejo di serial orisinal WeTV tersebut.

Bu Tejo yang suka menggosip kini justru menjadi bahan gosip ibu-ibu di desanya. Suaminya, Pak Tejo (Ibnu Widodo), diisukan berselingkuh dengan biduan. Padahal, suaminya tengah mencalonkan diri menjadi lurah di desa tersebut.

Baca Juga

Permasalahan yang dialami Pak Tejo semakin rumit lantaran di saat bersamaan dirinya harus menghadapi saingannya, Pak Hartono (Seteng Sedja). Selain kisah rumah tangganya yang runyam, penonton juga disuguhkan karakter Bu Tejo yang cerewet dan tingkahnya yang lucu.

Tilik The Series telah tayang sejak 31 Maret 2023. Sejak itu, serial yang diangkat dari film pendek tersebut telah disaksikan dua juta penonton.

Exclusive screening WeTV Original Tilik The Series tersebut dihadiri oleh para pemain yaitu Siti Fauziah (Bu Tejo), Ibnu Widodo (Pak Tejo), Brilliana Desy Arfira (Yu Ning), Putri Manjo (Bu Tri), Seteng Sadja (Pak Hartono), Jamaluddin Latif (Kotrek), dan Aryudha Fasha (Nopek).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement