AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Aktor dan sineas Al Pacino dikabarkan bergabung di proyek film berjudul Modi, yang bakal menjadi debut penyutradaraan bagi Johnny Depp. Al Pacino yang kini berusia 83 tahun bergabung di proyek yang juga melibatkan aktor Riccardo Scamarcio dan Pierre Niney itu.
Dikutip dari laman AceShowbiz, Jumat (12/5/2023), Modi merupakan film biografi tentang seniman asal Italia, Amedeo Modigliani. Film akan mendokumentasikan masa mendebarkan yang dilewatkan Modigliani di Paris, Prancis, pada 1916.
Sinema dibuat berdasarkan drama panggung karya Dennis McIntyre, yakni tentang kiprah sang pelukis dan pematung terkenal tersebut. Modigliani sempat melewati 48 jam yang bergejolak, tepatnya pada sebuah peristiwa yang membuatnya dalam pelarian dari polisi melalui jalan-jalan di Paris yang dilanda perang.
Keinginan Modigliani untuk meninggalkan kota dan mengakhiri kariernya ditolak oleh para bohemia lainnya, termasuk seniman Prancis Maurice Utrillo dan Chaim Soutine kelahiran Belarusia. Begitu pula sosok inspirasi serta kekasih Inggrisnya, Beatrice Hastings.
Modi, nama kecilnya, meminta nasihat dari dealer seni Polandia dan temannya, Leopold Zborowski. Akan tetapi, kekacauan mencapai puncaknya ketika sang seniman dihadapkan dengan seorang kolektor yang ternyata dapat mengubah hidupnya.