AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Seseorang bisa mengatasi jerawat dengan bahan alami hingga pergi ke dokter kulit. Namun, kini orang-orang di TikTok beralih ke yodium atau iodine untuk menghilangkan masalah tersebut.
Sebagian besar pengguna media sosial itu telah mengirim video tentang diri mereka sendiri yang mengoleskan cairan iodine pada jerawat mereka. Ulasannya umumnya positif.
Larutan itu adalah antiseptik. Povidone-iodine sering digunakan di rumah sakit sebelum dan sesudah prosedur operasi.
Meski demikian, orang yang pernah mendengar tentang tren TikTok tersebut harus mewaspadai risikonya. Dikutip dari The Sun, Senin (29/5/2023), seorang dokter kulit kosmetik di Skinifinitii Aesthetic Skin and Laser di India, Jaishree Sharad, mengatakan kepada HuffPost bahwa secara umum, povidone-iodine biasanya aman untuk digunakan.
Namun, tidak boleh digunakan secara teratur karena dapat menyebabkan iritasi. Dokter Sharad mengatakan seharusnya Povidone-Iodine hanya digunakan untuk "perawatan darurat selama satu atau dua hari jika tidak ada lagi opsi lain yang tersedia".