Rabu 12 Jul 2023 22:33 WIB

3 Trik Buttonscarves Beauty untuk Kembangkan Bisnis

Bagaimana cara memulai dan mengembangkan bisnis?

Rep: Desy Susilawati/ Red: Reiny Dwinanda
Salah satu produk Buttonscarves Beauty. Jenama tersebut berani mematok harga mahal untuk setiap produknya.
Foto: Instagram/@buttonscarvesbeauty
Salah satu produk Buttonscarves Beauty. Jenama tersebut berani mematok harga mahal untuk setiap produknya.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Ketika ingin memulai bisnis, sebagian orang bingung mau berbisnis apa dan harus bagaimana untuk menjalankannya. Allyssa Hawadi selaku co-founder dan vice president of Public Relation dari Buttonscarves Beauty berbagi tips untuk sukses berbisnis.

1. Ketahui kekuatan kita

Baca Juga

Ketika mulai berbisnis, ketahui kekuatan masing-masing. Ketika sudah mengenali diri, maka orang akan tahu apa yang dimaui.

"Di saat kita tahu kita siapa, dan tahu apa yang kita mau, akan ketemu dengan partner yang bisa saling support," ujarnya.

Sebaliknya, jika tidak tahu mau kemana dan tidak tahu jati dirinya, orang tidak akan bertemu dengan mitra yang sejalan. Seperti yang dilakukan Alyssa.

Alyssa berbisnis sesuai kemampuan dan passion-nya di dunia kecantikan. Ia mendirikan Buttonscarves Beauty pada 2021 bersama beberapa rekannya, termasuk owner Buttonscarves, Linda Anggreaningsih.

Alyssa mengatakan misi utamanya berbisnis kecantikan karena ia ingin semua pengetahuannya mengenai make up bisa di salurkan lewat produk. Sebelumnya, Alyssa membuka kelas make up, namun menggunakan produk jenama lain.

"Selama ini, aku cuma ngomong doang, tapi produk lain. Terkadang, kalau pakai produk lain itu, aduh ini bagus, tapi kurang ini. Kali ini aku bisa kasih tahu orang-orang lewat pengetahuan, tapi barengan pakai produk yang aku kembangkan sendiri sesuai dengan pengetahuan aku," ujarnya.

Sejak memutuskan berbinis make up, Alyssa dan rekan telah merilis berbagai produk kecantikan yang inovatif. Hadirnya Buttonscarves Beauty ditujukan sebagai jawaban bagi para wanita dan beauty enthusiast yang menginginkan local luxury brand dengan kualitas serta kemasan premium yang setara dengan jenama internasional.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement