Sementara itu, untuk kebutuhan gambar selama di area bawah air atau palung, produksi melakukan syuting di studio milik Warner Bros, Leavesden, yang memiliki tangki sedalam enam meter dan lebar 20 meter. Salah satu aspek produksi yang tidak bisa diabaikan adalah skala filmnya yang sangat besar.
Menurut sutradara Ben Wheatley, set ruang kontrol yang dibangun di atas soundstage Leavesden Studios London memiliki jendela monolitik dari lantai ke langit-langit yang didukung oleh bluescreen. Hal ini menjadi jawaban mengapa penggambaran untuk megalodon dan semua pemangsa laut di film ini terasa lebih meyakinkan.
Pemeran lain yang bermain di film ini antaranya Sophia Cai, Page Kennedy, Sergio Peris-Mencheta, Skyler Samuels, dan Cliff Curtis. Sementara itu, Lembaga Sensor Film (LSF) Indonesia memberikan rating 13+ untuk film Meg 2: The Trench.