Jumat 04 Aug 2023 09:31 WIB

Mengapa Jungkook BTS Pakai Nama Ian untuk Akun Tiktok-nya?

Jungkook BTS secara tak sengaja ‘menyebar’ akun Tiktok pribadinya kepada penggemar.

Rep: Dessy Susilawati/ Red: Qommarria Rostanti
Jungkook BTS. Jungkook tak sengaja menyebar nama akun Tiktoknya kepada penggemar dengan menggunakan mama Ian. Penggemar pun penasaran mengapa Jungkook menggunakan nama itu.
Foto: Youtube Bangtan Tv
Jungkook BTS. Jungkook tak sengaja menyebar nama akun Tiktoknya kepada penggemar dengan menggunakan mama Ian. Penggemar pun penasaran mengapa Jungkook menggunakan nama itu.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA — Salah seorang personel BTS, Jungkook, sempat secara tidak sengaja mengungkapkan nama akun yang dia gunakan di Tiktok yaitu Ian. Fans pun bertanya-tanya siapa Ian dan mengapa penyanyi Seven menggunakan nama itu?

Ian bersama dengan maknae (anggota termuda) BTS sempat menjadi trending di media sosial pada 1 Agustus. Dilansir Pink Villa, Kamis (4/8/2023), saat membagikan video Tiktok juniornya ENHYPEN pada 1 Agustus, Jungkook secara tidak sengaja membagikan akun pribadinya di Weverse. Yang dia inginkan hanyalah menghargai usaha Jungwon dan Jay untuk tantangan Seven Dance. 

Baca Juga

Namun, dia akhirnya mengungkapkan namanya, Ian. Penyanyi lagu "Seven" ini cukup malu ketika mencoba menjelaskan situasi tersebut kepada Army (sebutan untuk penggemar BTS).

Di salah satu variety show Korea, "Knowing Brothers", Jungkook membuka tentang semua opsi nama panggung yang tidak cocok untuknya. Ian adalah salah satu nama panggung yang juga menyertakan Seagull dan Tattoo. 

Ian di BT21 Universe

Sepertinya nama Ian dekat dengan hati pelantun "My Time" itu karena ia juga pernah terlihat menggunakannya di semesta BT21. Cooky adalah karakter yang diperkenalkan olehnya dan Ian tampaknya adalah musuhnya. Cooky punya cerita pendeknya sendiri untuk menceritakan di mana Ian, Jooky, dan dirinya berteman.

Namun suatu hari Ian menyakiti Jooky dan menjadi saingan Cooky. Anggota BTS tersebut telah menjelaskan seluruh plot Cooky versus Ian di balik ini secara mendetail untuk mendukung karakternya di alam semesta. 

Seluruh insiden Ian dan Jungkook tersebar di internet saat para penggemar mulai membuat meme untuk ditonton oleh penyanyi tersebut secara daring. Setelah melihat semua meme tentang Ian, Jungkoo melakukan siaran live Weverse dan mengatakan sambil bercanda, "Jangan membuat lelucon tentang menggunakan Ian!!!!!".

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement