Decker menyebut semua foto dirinya saat bertugas diambil oleh penonton tanpa melewati barikade. Pengambilan foto dari area tersebut merupakan hal yang sangat umum dilakukan oleh semua penonton saat menyaksikan konser.
"Saya tidak pernah mengeluarkan ponsel saya sendiri. Dan yang terpenting, saya tetap memastikan bahwa Taylor Swift aman dan semua penonton bisa bersenang-senang. Selama saya berada di konser tersebut, saya melakukan tugas saya," ujar Decker.
Kabar baiknya, Decker berhasil mendapatkan kesempatan baru untuk menjadi petugas keamanan. Setelah lebih dari sebulan berlalu sejak pemecatan, Decker kembali dijadwalkan untuk menjadi petugas keamanan dalam konser Ed Sheeran di US Bank Stadium. Akan tetapi, para manager meminta Decker untuk tidak membuat video apa pun selama konser berlangsung.
Meski dipecat sebagai petugas keamanan untuk konser Swift, Decker memilih untuk tidak membesar-besarkan masalah tersebut. Dia pun mengungkapkan bahwa dirinya tidak menaruh dendam sama sekali. Decker juga meminta para warganet untuk tidak mengunggah ujaran kebencian terhadap pihak Best Crowd Management.