AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Stadion GBK di Jakarta menjadi saksi dari konser kolaborasi besar, "SMTown Live 2023 SMCU Palace Jakarta" yang diselenggarakan oleh artis-artis SM Entertainment, Sabtu (23/9/2023). Lineup menghadirkan sejumlah bintang besar seperti TVXQ!, Super Junior, Red Velvet, NCT 127, NCT Dream, WayV, Aespa, dan RIIZE.
Namun, sebelum hari konser, SM Entertainment memberi tahu penggemar bahwa Irene, anggota Red Velvet, tidak akan bisa tampil karena masalah kesehatan. Grup tersebut akan tampil dengan empat anggota lainnya.
Namun, kejutan terjadi saat penampilan Red Velvet, Irene tiba-tiba muncul di atas panggung. Saat pertunjukan berlangsung, Joy memberi tahu penonton tentang kondisi Irene.
"Irene unnie (kakak perempuan) awalnya merasa tidak enak badan, tapi dia sangat ingin tampil bersama kami untuk para penggemar di Jakarta,” kata Joy, dilansir Korea Boo, Ahad (24/9/2023).
Reaksi meriah dari penonton langsung menyambut kembalinya Irene, tapi para penggemar yang menyaksikan konser secara daring merasa cemas terkait kondisinya. Beberapa di antara mereka mengkhawatirkan kesehatan Irene karena mengamati Irene tampak tidak sehat dan butuh dukungan fisik dari rekan-rekannya saat tampil.
“Ini sangat sulit untuk dionton, istirahat dengan baik Irene,” tulis akun @chobomseulr***.
“Aku mengagumi Irene yang bisa tampil di panggung meskipun dia sedang tidak enak badan. Aku harap dia bisa mendapatkan istirahat yang cukup,” tulis akun @mjkmw***.
“Lihatlah tangan Irene, sepertinya dia baru saja diinfus. Iren, tolong istirahat. Kamu selalu membuktikan kepada kami bahwa kamu mencintai kami, tetapi kami juga sangat mencintaimu. Kesehatanmu akan selalu menjadi prioritas utama kami. Anggotamu dan kami akan selalu mengerti,” tulis akun @ailourosh***.
Meskipun menghadapi kondisi yang kurang sehat, Irene memberikan penampilan luar biasa di atas panggung, menghangatkan hati para penggemarnya. Penampilannya menjadi sangat berarti bagi para penggemar, terutama mengingat ketegangan yang terjadi sebelumnya di tengah rumor mengenai Irene yang mempertimbangkan perpanjangan kontraknya dengan SM Entertainment.