Rabu 11 Oct 2023 20:42 WIB

Musisi yang Pernah Kolaborasi dengan BTS, Ada yang Videonya Ditonton 1,3 Miliar Kali

Kolaborasi ini dinilai memberikan dampak positif bagi popularitas BTS dan musisi.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Qommarria Rostanti
BTS bersama Coldplay menyanyikan lagu My Universe di panggung American Music Awards 2021. Selain Coldplay, ada beberapa musisi yang berkolaborasi dengan BTS.
Foto: AP
BTS bersama Coldplay menyanyikan lagu My Universe di panggung American Music Awards 2021. Selain Coldplay, ada beberapa musisi yang berkolaborasi dengan BTS.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Grup musik asal Korea Selatan yang telah meraih popularitas global, BTS, telah membuktikan kemampuannya untuk berkolaborasi dengan musisi internasional. Kolaborasi-kolaborasi ini telah memberikan dampak positif terhadap popularitas kedua pihak yang terlibat.

Berikut adalah daftar kolaborasi BTS dengan musisi dunia:

Baca Juga

1. Steve Aoki lewat lagu “Mic Drop (Remix)"

photo
Musisi Amerika Serikat Steve Aoki. - (Dok Blackstar Space)

 

Steve Aoki menjadi musisi pertama yang berkolaborasi dengan BTS. Kolaborasi ini dimulai setelah pertemuan BTS di ajang penghargaan musik terkenal, Billboard Music Award 2017. Bersama, mereka me-remix lagu "Mic Drop" yang menjadi bagian dari album mini Love Yourself: Her 2017. Video musiknya telah ditonton lebih dari 1,3 miliar kali.

2. Halsey lewat lagu "Boy With Luv"

 

photo
Penyanyi Halsey. - (EPA-EFE/RAUL CARO CARDENAS)

 

"Boy With Luv" adalah salah satu lagu yang menjadi single dari album Map Of The Soul: Persona pada 2019.

3. Jason Derulo lewat lagu ”Savage Love (Remix)”

photo
Penyanyi Jason Derulo. - (EPA)

 

Lagu "Savage Love" menjadi lebih populer setelah di-remix oleh BTS. Versi BTS mendapatkan lebih banyak penayangan di Youtube daripada versi asli yang dimiliki oleh Jason Derulo.

4. Nicki Minaj lewat lagu ”Idol (Remix)"

photo
Nicki Minaj - (EPA)

 

Kolaborasi ini menggabungkan musik dari alat musik tradisional Korea dengan rap dari Nicki Minaj. Hasilnya, lagu ini menjadi salah satu dari album Love Yourself: Answer.

5. Lauv lewat lagu "Make it Right"

photo
Musisi Lauv. - (EPA)

 

Lagu ini rilis pada Oktober 2019. Liriknya ditulis oleh Ed Sheeran. Lagu ini memiliki genre R&B, yang berhasil menduduki posisi pertama di iTunes di AS saat pertama kali rilis.

6. Coldplay lewat lagu "My Universe"

photo
Coldplay. - (AP Photo/Chris Pizzello)

 

Kolaborasi epik BTS adalah "My Universe" dengan grup musik Coldplay. Lagu ini menduduki semua posisi teratas di berbagai tangga lagu global hanya dalam waktu satu minggu setelah rilis, termasuk Hot Billboard 100, Rolling Stone Chart, Billboard Chart 200, dan Billboard Global Excl. Video musik yang futuristik juga menambah daya tarik lagu ini.

Selain keenam musisi di atas, masih ada beberapa musisi internasional yang berkolaborasi dengan BTS di antaranya Zara Larsson, Charli XCX, Juice WRLD, dan Sia. Kolaborasi BTS dengan musisi internasional telah membawa musik mereka ke seluruh dunia. Ini membuktikan kemampuan mereka untuk menjembatani budaya dan bahasa melalui musik yang luar biasa. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement