Selasa 20 Feb 2024 08:05 WIB

Tayang Mulai 1 Maret, 'Wonderful World' Pertemukan Cha Eun-Woo dan Kim Nam-Joo

Wonderful World merupakan drama thriller emosional.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Poster drama MBC, Wonderful World. Drama yang akan tayang mulai 1 Maret 2024 di Disney Plus ini menghadirkan Cha Eun-woo dan Kim Nam-joo.
Foto: Dok MBC
Poster drama MBC, Wonderful World. Drama yang akan tayang mulai 1 Maret 2024 di Disney Plus ini menghadirkan Cha Eun-woo dan Kim Nam-joo.

AMEERALIFE.COM, SEOUL -- Drama MBC yang juga akan tayang di Disney Plus mulai 1 Maret 2024, "Wonderful World", telah merilis foto baru yang menampilkan bintang utama Cha Eun-woo dan Kim Nam-joo. Cha Eun-woo dari grup K-Pop Astro akan berperan sebagai Kwon Sun-yool yang menjalani kehidupan sulit setelah putus sekolah kedokteran hingga ia tiba-tiba bertemu Eun Soo-hyun yang diperankan Kim Nam-joo.

Gambar dari adegan drama yang baru dirilis memperlihatkan Soo-hyun dan Sun-yool saling berhadapan di sudut tempat barang rongsokan tempat Sun-yool bekerja. Pakaian dan wajah Sun-yool dipenuhi noda berminyak hitam seolah-olah dia baru selesai bekerja.

Baca Juga

Sementara itu, Soo-hyun mengenakan setelan rapi, kemeja putih dengan jas hitam. Tampilan ini seakan menegaskan bahwa keduanya hidup di dunia berbeda.

Dalam foto adegan, Soo-hyun dan Sun-yool tampak sedang menghangatkan tubuh mereka di depan api unggun. Keduanya seolah memiliki ekspresi wajah kesepian.

Tim produksi menyatakan gubungan antara karakter Nam-joo dan Eun-woo, yang kehilangan keluarga karena berbagai alasan, akan menjadi hal yang menarik untuk ditonton. Di saat yang sama, pertemuan antara kedua artis juga menjadi titik awal misteri yang ada di proyek tersebut.

"Nantikan pertemuan keduanya yang akan menghadirkan perasaan berlama-lama sekaligus ketegangan yang membuat Anda menahan napas," demikian pernyataan tim produksi, dikutip dari Soompi, Selasa (20/2/2024).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement