Serial "Avatar" terinspirasi dari berbagai cerita rakyat, budaya, dan legenda Asia serta penduduk aslinya. Kisahnya mencakup perang, penjajahan, trauma, hingga nilai moral.
Jika dibandingkan dengan versi animasi, ada tambahan dalam hal durasi dan cerita dalam serial Avatar versi live action. Visual indah dari Negara Air, Bumi, Api, dan Udara melatari adegan-adegan dalam versi live action yang didukung dengan kecanggihan teknologi visual efek.
Selain itu, penggambaran perkembangan karakter yang baik membuat penonton serasa mengikuti petualangan bersama mereka. Serial "Avatar: The Last Airbender" ditayangkan di Netflix dalam delapan episode mulai dari 22 Februari 2024.
sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement