AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Konser idola K-pop IU alias Lee Ji-eun sudah di depan mata dan amat dinantikan oleh para UAENA, sebutan untuk para penggemar IU. Pertunjukan "2024 IU HEREH World Tour Concert in Jakarta" itu berlangsung di ICE BSD Hall 5-6 pada Sabtu-Ahad (27/4/2024-28/4/2024).
Jelang konser akhir pekan ini, CK Star selaku promotor sudah membagikan sejumlah aturan untuk para penonton, termasuk hal-hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan. Salah satunya, larangan untuk mengambil foto dan video selama konser IU berlangsung.
"Pemberitahuan penting untuk semua UAENA yang menonton konser. Harap diperhatikan bahwa mengambil gambar, video, rekaman audio, atau bentuk dokumentasi terkait lainnya tidak diizinkan selama acara ini," demikian unggahan di akun Instagram @ckstar.id.
Dokumentasi yang dilarang termasuk namun tidak terbatas pada penggunaan kamera ponsel, kamera profesional, kamera saku, juga kamera analog. Siapa pun yang ketahuan melanggar kebijakan tersebut akan diminta untuk menghapus rekaman/gambar/dokumen yang diambil serta diminta keluar dari area konser.
Pihak promotor mengimbau UENA agar fokus menyimak penampilan IU, alih-alih sibuk mengambil foto atau video dengan ponsel. "Mari kita hargai pengalaman konser ini bersama-sama dan mengabadikan kenangan dengan mata dan hatimu, tanpa gangguan," tulis CK Star.
Unggahan itu memicu polemik dan reaksi beragam di kolom komentar. Sebagian calon penonton merasa kecewa dan menyayangkan aturan tersebut, yang dianggap merugikan pembeli tiket yang sudah membayar mahal dan menyimpan kenang-kenangan konser IU.
"Ini serius ga boleh rekam apa pun? Rugi banget Ya Allah, buat dokumentasi loh," ujar @mrsmoonja***. "Kalo ga boleh ngerekam sedih banget ga ada kenang-kenangan memori yang bisa dilihat lagi," kata pemilik akun Instagram @nandata***.
Akan tetapi, banyak juga UAENA yang berpengalaman menyimak konser IU memberikan penjelasan di kolom komentar. Mereka mengatakan bahwa aturan demikian berasal dari agensi IU dan memang diberlakukan pada setiap konser IU.
UAENA pun menyebutkan bahwa sebenarnya tetap ada sesi khusus di mana penonton konser bisa memotret atau merekam aksi IU. Biasanya, IU sendiri yang akan memperbolehkan penonton melakukannya untuk lagu-lagu tertentu pada sesi encore.
"IU di negara mana pun emang ada larangan gini, pas encore baru dibolehin ngerekam. Lagian ya udah sih tujuan nonton konser buat nikmatin lagunya, bukan buat dokumentasi konten," ujar pengguna Instagram @nisar***.