Ahad 12 May 2024 05:01 WIB

Menguap Terlalu Lebar, Rahang Gadis AS Terkunci, Mulutnya Terus Menganga

Video gadis AS tak bisa mengatupkan mulutnya viral di TikTok.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Reiny Dwinanda
Seorang gadis dari New Jersey, Amerika Serikat (AS), Jenna Sinatra, tak bisa mengatupkan mulutnya setelah menguap terlalu lebar.
Foto:

Kebanyakan orang dengan masalah ini mengalami rahang terkunci, yang membuat mulut sulit terbuka. Sebaliknya, dalam kasus yang "jarang", cedera TMJ juga dapat membuat mulut ternganga.

Lima hingga 12 persen orang Amerika diperkirakan pernah mengalami rahang terkunci pada suatu saat, meskipun tidak jelas berapa banyak yang mengalami rahang terbuka. Cedera rahang sebelumnya, arthritis, dan mengemeretakkan gigi telah terbukti meningkatkan risiko gangguan-gangguan TMJ.

Dokter Youn mengatakan bahwa open lock seperti yang dialami Sinatra biasanya diobati dengan obat pelemas otot dan "penyesuaian manual". Sinatra tidak merinci obat yang diberikan kepadanya, namun pelemas otot yang umum termasuk carisoprodol, methocarbamol, dan tizanidine.

Sementara itu, "penyesuaian manual" mungkin melibatkan pemijatan sendi, memberikan panas atau es pada sendi, mengendurkan otot dengan suntikan, atau menggunakan Botox. Hal-hal tersebut membantu persendian menjadi lebih kendur dan tidak terlalu kaku, sehingga memungkinkan persendian kembali menyatu.

Sinatra akhirnya pulih dari open lock. Dia sempat mengunggah video tentang dirinya mengenakan perban yang menutupi seluruh kepalanya untuk makan malam ulang tahunnya.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement
Advertisement
Advertisement