AMEERALIFE.COM, SEOUL -- Menonton K-drama sering kali memakan waktu berjam-jam, sehingga para penonton berharap mendapatkan hiburan yang memuaskan. Sayangnya, beberapa K-drama gagal memenuhi ekspektasi, seperti yang diungkapkan oleh sejumlah pengguna Reddit ketika ditanya tentang K-drama apa yang mereka sesali setelah menontonnya hingga akhir pada Mei.
Dilansir Koreaboo pada Jumat (31/5/2024), berikut adalah tujuh di antaranya.
1. "My Demon"
"My Demon" menceritakan tentang pernikahan kontrak antara seorang pewaris (Kim Yoo-jung) dan iblis (Song Kang) yang kehilangan kekuatannya. Meskipun dimulai dengan menjanjikan, beberapa penonton merasa bahwa serial ini kehilangan daya tariknya di episode terakhir, yang membuatnya mengecewakan.
2. "Something In The Rain"
Serial ini membahas banyak tabu seputar hubungan, termasuk kesenjangan usia dalam berkencan seperti yang terlihat dalam pemeran utama, yang diperankan oleh Song Ye-jin dan Jung Hae-in. Perilaku “beracun” para pemeran utama dan kesalahpahaman sederhana membuat serial ini tidak dapat ditonton dan sulit dinikmati oleh sebagian orang.
3. "A Good Day To Be A Dog"
"A Good Day To Be A Dog" adalah adaptasi webtun tentang seorang wanita yang dikutuk untuk berubah menjadi anjing setiap kali dia mencium seseorang. Park Gyu-young berperan sebagai Han Hae-na (guru yang menderita kutukan), dan Cha Eunwoo Astro sebagai Jin Seo-won (guru lain yang sangat takut pada anjing). Bagi beberapa penonton, drama ini tidak mencapai hasil yang diharapkan setelah masalah utama terpecahkan.
Lanjut ke halaman berikutnya....