Hal yang tidak biasa tentang masalah ini adalah wabah telah berlangsung cukup lama, mulai sekitar tahun 2021, dengan berbagai sub-strain yang berkembang. Virus terus-menerus tersebar luas, dan sekarang telah memengaruhi sekitar 58 juta burung di Amerika Serikat dan lebih banyak lagi secara global.
Persiapan pembuat vaksin terhadap potensi endemi atau pandemi H5N1 pada manusia merupakan tindakan terbaru dalam menanggapi wabah flu burung yang selama ini diatasi dengan pemusnahan ternak.
Bulan lalu, Pemerintahan Presiden AS Joe Biden mengumumkan negaranya akan menguji vaksin untuk unggas komersial. CDC juga meminta pembuat tes laboratorium komersial untuk mempertimbangkan pengembangan tes untuk H5N1, mirip dengan tes virus corona, menurut The New York Times.