Jumat 21 Apr 2023 10:15 WIB

Sebut Lantunan Adzan Sangat Indah, Aktor Liam Neeson Jadi Mualaf?

Liam Neeson syuting Taken 2 di Istanbul, Turki pada

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor Liam Neeson. Saat syuting Taken 2 di Istanbul, Turki pada 2012, Neeson awalnya sempat merasa terganggu ketika mendengar suara adzan.
Foto: AP
Aktor Liam Neeson. Saat syuting Taken 2 di Istanbul, Turki pada 2012, Neeson awalnya sempat merasa terganggu ketika mendengar suara adzan.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Cuplikan video percakapan aktor Hollywood Liam Neeson dalam talkshow "60 Minutes Overtime" beberapa tahun lalu kembali dibagikan di media sosial beberapa pekan terakhir. Dalam video tersebut, Neeson pernah mengaku bahwa suara adzan terdengar sangat indah.

Hal tersebut Neeson rasakan saat syuting film Taken 2 di Istanbul, Turki, pada 2012. Sekitar pukul 05.00 pagi waktu setempat, Neeson mendengar panggilan ibadah umat Muslim suara adzan. Neeson yang hidup di wilayah yang tidak terbiasa mendengarkan suara adzan awalnya tidak bisa menerimanya dengan baik.

Baca Juga

"Pada pekan pertama, saya seperti ingin menutup telinga," kata aktor the Commuter itu.

Seiring berjalannya waktu, Neeson mulai terbiasa dengan suara adzan. Pekan kedua, dia merasa suara adzan cukup indah.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Itsfl1ppa (@itsfl1ppa)

Perasaan Neeson terus berubah hingga pekan ketiga. Kala itu, aktor yang sekarang telah berusia 70 tahun itu benar-benar sangat menyukai suara adzan.

"Pada pekan ketiga, saya sangat terpesona dan menyukainya. Kemudian saya berpikir mungkin Islam adalah jawabannya," ujar dia seraya tertawa kecil.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement
Advertisement
Advertisement