Selasa 25 Apr 2023 19:10 WIB

Empat Cara Mudah-Murah untuk Putihkan Kaus Kaki Dekil

Kaus kaki putih bisa berubah warna jika tidak dibersihkan dengan benar.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Reiny Dwinanda
Seorang murid meletakkan sepatu sebelum memasuki ruang kelas. Kaus kaki putih dapat berubah warna jika tidak dibersihkan dengan benar.
Foto:

4. Air perasan lemon

photo
Buah lemon. - (Flickr)

Dempsey menjelaskan, lemon terkenal dengan kemampuannya untuk melawan noda membandel dan membuat pakaian berkilau dan tampak baru. Lemon juga dapat memerangi bakteri yang tertinggal pada pakaian.

Karenanya, air perasan lemon juga dapat digunakan untuk kaus kaki yang memudar. Asam dalam air perasan lemon sangat bagus untuk membantu memecah noda keras dan kotoran.

"Anda dapat dengan mudah menghilangkan beberapa noda yang paling keras dari kaus kaki putih dengan sesuatu yang sederhana seperti jus lemon," kata dia.

Yang perlu dilakukan adalah membuat campuran air dan perasan lemon segar. Kemudian, biarkan kaus kaki terendam dalam campuran ini selama beberapa jam.

Jika noda tidak hilang sepenuhnya, gosok noda dengan air perasan lemon dan deterjen. Setelah selesai, masukkan kaus kaki ke dalam mesin cuci dan cuci seperti biasa. Kaus kaki Anda akan terlihat seperti baru.

Selain keempat metode itu, sering kali, deterjen juga cukup untuk membantu menghilangkan noda dan memutihkan kaus kaki putih, selama digunakan dengan benar. Caranya, bilas kaus kaki dengan air hangat lalu gosok dengan deterjen.

Kemudian, tiriskan air dari kaus kaki dan biarkan semalaman. Keesokan paginya, masukkan kaus kaki ke dalam mesin cuci dan cuci seperti biasa.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement