Senin 01 May 2023 12:00 WIB

Terpaksa Terbang ke Negara yang Dilanda Panas Ekstrem? Begini Persiapan yang Benar

Cek lebih dulu kondisi cuaca negara yang mengalami panas ekstrem.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Natalia Endah Hapsari
 Seorang wanita melindungi diri dari sinar matahari di bawah payung saat cuaca panas di Bangkok, Thailand. Jika terpaksa bepergian ke negara yang dilanda panas ekstrem, lakukan persiapan matang dulu sebelum berangkat terutama mengecek kondisi cuaca setempat/ilustrasi.
Foto: EPA-EFE/RUNGROJ YONGRIT
Seorang wanita melindungi diri dari sinar matahari di bawah payung saat cuaca panas di Bangkok, Thailand. Jika terpaksa bepergian ke negara yang dilanda panas ekstrem, lakukan persiapan matang dulu sebelum berangkat terutama mengecek kondisi cuaca setempat/ilustrasi.

AMEERALIFE.COM,  JAKARTA – Gelombang panas (heat wave) telah melanda sejumlah di kawasan Asia di antaranya menimpa India dan Thailand. Jika Anda terpaksa berpergian ke negara yang terkena gelombang panas, Anda perlu mengetahui beberapa tip untuk menghindari kelelahan karena panas atau penyakit terkait panas lain. Simak tipnya berikut, seperti dilansir Travel off Path:

1. Periksa kondisi lokal

Baca Juga

Memahami kondisi cuaca di destinasi Anda adalah cara terbaik untuk mempersiapkan, merencanakan pengalaman yang lebih baik, dan mengemas pakaian yang tepat. Ini bukan hanya tentang memeriksa suhu ponsel, melainkan memikirkan jenis kelembapan atau kekeringan yang akan Anda hadapi.

2. Persiapan sebelum perjalanan

Ketika kita bepergian biasanya kita ingin menjelajah dan melihat sebanyak mungkin. Jika Anda ingin berjalan-jalan dan mendaki serta mengunjungi tempat sebanyak mungkin, Anda harus bersiap, terutama jika cuaca akan sangat panas.

Bagi mereka yang merencanakan hiking atau bersepeda, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) merekomendasikan untuk menyesuaikan diri sebelum Anda bepergian dengan berolahraga satu jam per hari dalam cuaca panas.

3. Selalu tetap terhidrasi

Terkadang kegembiraan menemukan tempat baru yang indah membuat orang lupa minum air. Saat cuaca panas, sangat penting untuk minum cairan non-alkohol dan minum setiap 15-30 menit meskipun Anda tidak haus. Anda diharuskan selalu membawa sebotol air.

4. Sesuaikan pakaian dengan kondisi cuaca

Pakaian memiliki peran penting saat bepergian apalagi dengan suhu yang tinggi. Selalu kenakan pakaian longgar dan berwarna terang serta hindari kain gelap dan berat. Jika memungkinkan, kenakan topi, peci, atau bandana untuk menutupi kepala. Kacamata hitam dengan perlindungan UV juga akan banyak membantu.

5. Lindungi kulit Anda

Jangan pernah meremehkan matahari karena sengatan matahari bisa merusak liburan Anda. Kenakan tabir surya berkualitas baik setiap kali Anda berada di luar ruangan, sebaiknya dengan SPF di atas 30. Paparan sinar matahari dapat membuat tubuh kehilangan air dan sesekali mengoleskan tabir surya juga merupakan cara untuk menghindari dehidrasi.

6. Makan ringan

Makan makanan berat selama gelombang panas bukanlah ide yang baik. Proses pencernaan tubuh kita menghasilkan panas dan makanan yang membutuhkan waktu lama untuk dicerna akan membuat Anda merasa lebih buruk. Pilihlah makanan yang menghidrasi seperti salad dan buah-buahan.

7. Hindari aktivitas yang menuntut fisik

Pada hari yang sangat panas selama perjalanan Anda, hindari mendaki atau aktivitas yang menuntut fisik. Anda bisa mengatur ulang rencana dengan lebih memilih kolam atau pantai atau melakukan tindakan pencegahan sebanyak mungkin.

8. Bawa camilan

Camilan terbaik untuk cuaca panas adalah buah kaya air seperti semangka dan jeruk dan tinggi potasium seperti pisang atau anggur. Camilan asin untuk memulihkan elektrolit yang hilang juga merupakan pilihan yang bagus, seperti kacang asin, popcorn, dan keju. 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement