Selasa 09 May 2023 02:05 WIB

Coldplay Betulan akan Konser di Indonesia?

Coldplay sempat ramai dikabarkan akan menggelar konser di Indonesia.

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Vokalis Coldplay, Chris Martin. Coldplay sempat dikabarkan akan menggelar konser di Indonesia pada November 2023.
Foto:

Hapus unggahan

Kabar Coldplay akan mampir ke Indonesia pada November 2023 kian santer terdengar. Terlebih lagi, Menteri Pariwasata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno sempat membuat unggahan di media sosial Instagram mengenai rencana penyelenggaraan acara musik itu.

Sandiaga membagikan video yang menampilkan dirinya mendapat kunjungan dari promotor konser PK Entertainment. Ada obrolan antara Sandiaga dan tim promotor mengenai konser band rock asal Inggris itu, yakni pelaksanaan acara di GBK, Jakarta, pada 15 November 2023.

Akan tetapi, Sandiaga sudah menghapus unggahannya. Setelah itu, dia membuat status baru di Instagram Story. "Maaf guys, ternyata belum bisa di-announce," tulisnya dengan emoticon memakai kacamata hitam. Dalam unggahannya itu, Sandiaga menjadikan lagu "My Universe" yang dipopulerkan Coldplay dan BTS sebagai latar suara statusnya.

Hal serupa juga terlihat di akun Instagram Jakarta Spot atau @jkt.spot. Sebelumnya, pada Rabu (3/5/2023), akun tersebut memberikan informasi tentang konser Coldplay di Indonesia. Namun, warganet menjadi bingung setelah status tersebut dihapus.

"Sabar gaess. Info tentang Coldplay biarkan yang punya hajat aja yang umumin ya. Aku juga kasih respect ke promotor yang berhasil datengin idola kita Babang Chris dkk loh. Nanti kalau sudah ada info resmi, mimin juga langsung update ke kalian. Stay tuned," ujar @jkt.spot lewat unggahannya.

Bagi para penggemar Coldplay, agaknya perlu bersabar sampai muncul pengumuman resmi dari pihak promotor konser. Pada akun media sosial maupun situs resminya, Coldplay juga belum mengumumkan rencana menggelar konser di Indonesia.

Dibentuk pada 1997 di London, Inggris, Coldplay termasuk salah satu band papan atas dunia yang karya-karyanya selalu digemari. Grup beranggotakan Jonny Buckland (gitar), Chris Martin (vokal), Guy Berryman (bas), dan Will Champion (drum) itu sudah menelurkan banyak hit, seperti "Yellow", "Paradise", "Viva la Vida", "The Scientist", dan masih banyak lagi. Coldplay juga ikut menulis "The Astronaut", lagu solo musisi Korea Selatan Jin BTS, yang dirilis pada Oktober 2022.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement