Senin 12 Jun 2023 08:20 WIB

Ben Affleck-Matt Damon Keberatan Monolog Film Air Dipakai untuk Kampanye Donald Trump

Donald Trump tidak minta izin Affleck-Damon untuk pakai monolog Air buat kampanyenya.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Aktor Matt Damon (kiri) dan Ben Affleck. Potongan monolog film Air rilisan perusahaan Damon-Affleck dipakai untuk materi kampanye Donald Trump.
Foto:

Suara karakter Damon kembali terdengar dengan ucapan, "Tapi tahukah Anda? Begitu mereka mendorong Anda setinggi mungkin, mereka akan menjatuhkan Anda kembali. Itu pola yang paling bisa diprediksi, kami membangun Anda menjadi sesuatu yang tidak 'tidak ada dan itu berarti Anda harus menjadi seperti itu, sepanjang hari, setiap hari'," kata Damon, saat montase dukungan Trump beralih ke rekaman dakwaan.

"Kamu akan dikenang, selamanya, karena beberapa hal bersifat abadi. Dan kisahmu akan membuat kami berjuang dan tidak pernah menyerah," kata Damon, dengan tambahan teriakan "USA" saat video berakhir.

Pada saat berita ini dirilis Fox News, iklan kampanye Trump masih berada di platform media sosial Trump, Truth Social. Sementara itu, film Air dirilis pada 5 April dan telah meraup penghasilan cukup besar, yaitu hampir 90 juta dolar AS.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement