AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Selama dekade terakhir, film Korea Selatan dianggap mengalami kebangkitan layaknya film Hollywood. Kondisi ini terjadi bahkan sebelum sutradara Bong Joon-ho membawa pulang banyak Oscar untuk film Parasite.
Ada berbagai pengakuan secara global terhadap film-film Korea melalui festival film internasional. Namun di antara populernya film-film Korea, ada yang memuat konten LGBTQ. Adanya daftar film ini tidak dimaksudkan untuk mengampanyekan LGBT, justru agar menjadi peringatan bagi orang tua untuk mengawasi tontonan anak, maupun remaja agar bijak ketika menyaksikan konten tersebut.
Berikut ini lima film Korea yang memuat konten LGBTQ, seperti dilansir laman Movieweb, Jumat (16/6/2023):
1. The Handmaiden
Film The Handmaiden karya Park Chan-wook membuat kehebohan di seluruh dunia ketika dirilis pada tahun 2016. Aktris Kim Tae-ri dan Kim Min-hee berperan sebagai pembantu dan ahli waris yang terjerat romantisasi saat pembantu itu memasuki kehidupan rumah tangga sang majikan untuk pertama kalinya.
2. Two Weddings and a Funeral
Film ini dibuat oleh salah satu dari sedikit sutradara gay Korea Selatan, yakni Kim Jho Kwang-soo. Dirilis pada 2012, film sederhana ini kurang mencapai kesuksesan ketika rilis di bioskop.
3. Our Love Story
Dirilis pada 2016, Our Love Story sering dibayangi oleh rilis yang lebih besar di tahun tersebut yaitu The Handmaiden. Lee Sang-hee dan Ryu Sun-young berperan sebagai mahasiswa seni rupa dan seorang bartender yang bertemu secara kebetulan. Yoon-ju, jatuh cinta dengan bartender, sehingga memulai hubungan keduanya.
4. The King and the Clown
Kam Woo-sung, Lee Joon-gi, dan Jung Jin-young membintangi The King and the Clown tahun 2005, yang merupakan rilis paling populer di Korea Selatan tahun itu. Film mendapat nominasi negara untuk Oscar. Diadaptasi dari drama panggung yang ditulis pada 2000, film ini berlatar belakang pemerintahan Raja Yeonsan di era Joseon. Kam dan Lee mendapatkan bantuan raja setelah menghiburnya, dan raja tiba-tiba jatuh cinta.
5. Man on High Heels
Film tahun 2014 ini menampilkan aktor terbesar Korea Selatan. Aktor utama film Cha Seung-won sendiri seharusnya sudah cukup untuk menarik penonton, serta pokok bahasannya. Film noir ini menampilkan Cha sebagai Yoon Ji-wook, seorang detektif pembunuhan dengan kemampuan menangkap penjahat mana pun, tidak peduli seberapa kejamnya mereka, dan membawa mereka ke pengadilan. Yoon, meskipun menjadi panutan stereotip untuk maskulinitas dalam masyarakat, menyimpan rahasia besar, yaitu dia mengidentifikasi dirinya sebagai seorang wanita dan berusaha untuk hidup seperti itu.