Senin 31 Jul 2023 22:38 WIB

Digadang Lebih Sehat, Nilai Gizi Susu Nabati Ternyata tak Setara dengan Susu Sapi

Susu nabati digadang sebagai alternatif yang lebih sehat dibandingkan susu sapi.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Reiny Dwinanda
Susu almond (Ilustrasi). Susu nabati, seperti susu almond, tidak memiliki kandungan nutrisi yang setara dengan susu sapi.
Foto:

Johnson menyebut, studi ini hanya menyoroti bahwa tak semua susu nabati dapat menjadi alternatif susu sapi yang setara. Oleh karena itu, konsumen yang ingin mengonsumsi susu nabati sebaiknya memilih produk secara selektif.

Johnson menganjurkan konsumen untuk membaca informasi nilai gizi pada kemasan susu nabati. Kemudian, pilih produk susu nabati yang mencantumkan kandungan kalsium dan vitamin D di dalamnya. Selain itu, Johnson juga menganjurkan konsumen untuk mendapatkan asupan kalsium dan vitamin D dari beragam sumber makanan lain.

Namun perlu diingat bahwa asupan susu nabati tidak dapat memenuhi rekomendasi asupan susu harian. Untuk memenuhi kebutuhan ini, Johnson lebih merekomendasikan konsumsi produk olahan susu sapi yang bebas lemak atau rendah lemak. Produk olahan susu sapi ini bisa berupa susu, yoghurt, atau keju.

"Atau dari minuman susu kedelai dan yoghurt kedelai yang difortifikasi," ujar Johnson.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement