Jumat 04 Aug 2023 23:28 WIB

Stres Pekerjaan Bisa Bikin ASI Seret, Ini Kiat Meningkatkan Produksinya

Ibu bekerja tetap dapat meningkatkan produksi ASi-nya.

Red: Reiny Dwinanda
Ibu menyusui (Ilustrasi). Pembengkakan pada payudara saat menyusui disebabkan karena pembuluh darah dan limfe produksi ASI yang mulai banyak, namun tidak segera dikeluarkan.
Foto:

Upaya lain yang dapat dilakukan yakni mengosongkan payudara setelah bayi selesai menyusu. Sebab, saat payudara kosong, tubuh akan mendapatkan sinyal memproduksi ASI lebih banyak.

 

"Lalu, waktu saat akhir pekan, susui langsung full tanpa gunakan ASI perah, susui sampai bayi kenyang. Bila selesai masih ada sisa, kosongkan saja payudara supaya naik lagi produksinya," ujar dr Fitra.Di sisi lain ibu tetap perlu mengatur istirahat dan memahami cara agar bisa menyusui secara rileks. Misalnya dengan mempelajari teknik menyusui seperti membiasakan diri menyusui dalam posisi tidur.

 

"Jadi pas malam itu enggak usah bangun sampai bangkit duduk, bisa sambil tiduran miring. Bayi usia tiga bulan biasanya sudah cukup besar jadi bisa disusui miring," kata dr Fitra.

Menurut dr Fitra, tiap ibu menyusui bisa memproduksi jumlah ASI yang sama dalam 24 jam. Hanya saja, sebagian mereka memiliki wadah penampung yang besar, sementara lainnya kecil dan ASI biasanya tak akan diproduksi sebelum payudara dikosongkan.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement