Sejak dulu hingga saat ini, banyak pandemi yang dipicu oleh interaksi dekat antara hewan dan manusia. Oleh karena itu, Dr Balasubramaniam meyakini bahwa hal yang sama akan memicu pandemi berikutnya.
Terkait jenis virus yang mungkin akan memicu pandemi berikutnya, Dr Balasubramaniam memprediksi virus tersebut adalah virus influenza. Lebih khusus, ia menilai virus influenza yang mungkin memicu pandemi berikutnya adalah subtipe H5N1 yang menyebabkan flu burung.
Berkaitan dengan beragam prediksi ini, Dr Balasubramaniam menilai langkah para ilmuwan di Inggris untuk melakukan antisipasi dengan mengembangkan vaksin Penyakit X sudah tepat. Menurutnya, keberadaan vaksin ini bisa sangat membantu mengendalikan pandemi berikutnya dengan lebih baik.