AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono Harbuwono mengajak masyarakat untuk bergotong-royong dalam menanggulangi polusi udara yang tengah terjadi di sejumlah kota besar di Indonesia, terutama Jakarta. Di samping itu, masyarakat juga diimbau untuk kembali menggalakkan kebiasaan memakai masker, terutama di tempat-tempat yang memiliki kualitas udara yang buruk.
"Masyarakat harus bisa berjaga-jaga dan mesti mempertimbangkan polusi ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah saja, tapi tanggung jawab bersama," kata Wamenkes saat ditemui di Jakarta, Senin (14/8/2023).
Wamenkes mengatakan masyarakat juga perlu bergotong-royong menanggulangi polusi udara karena akibatnya juga ditanggung secara bersama-sama. Selain disebabkan oleh industri, menurut dia, polusi udara juga diakibatkan oleh kendaraan pribadi milik masyarakat.
"Kalau bisa mengandalkan kendaraan umum itu juga akan lebih baik," ujar Wamenkes.