Kamis 21 Sep 2023 22:02 WIB

Rumor Kontrak Blackpink: Rose Tetap, 3 Member Lain Keluar dari Agensi YG?

Rumor member Blackpink yang tidak memperbarui kontrak membuat saham YG turun.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Qommarria Rostanti
Blackpink. Rumor pembaharuan kontrak Blackpink masih bergulir hingga kini.
Foto: ANTARA FOTO
Blackpink. Rumor pembaharuan kontrak Blackpink masih bergulir hingga kini.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Menurut rumor yang beredar, anggota Blackpink, Rose, kemungkinan tetap bersama agensi YG Entertainment dan memperbarui kontraknya. Rose merupakan anggota grup asal Australia dan debut bersama Blackpink pada 2016 dengan lagu "Boombayah".

Sejak itu, Blackpink mendapat apresiasi global dan semakin tenar. Anggota Blackpink, Rose, dikabarkan telah memutuskan untuk menandatangani kembali kontrak eksklusifnya dengan YG Entertainment. Sementara Jisoo, Jennie, dan Lisa dikabarkan telah memutuskan untuk pindah dan bergabung dengan agensi lain. Laporan tersebut juga menyebutkan bahwa perusahaan sedang bernegosiasi dengan para anggota untuk mempromosikan grup selama enam bulan dalam setahun. 

Baca Juga

Karena semakin banyak rumor yang beredar mengenai situasi ini, para penggemar menjadi cemas tentang masa depan grup favorit mereka. Blackpink baru saja menyelesaikan tur dunia mereka "Born Pink" pada 17 September dan comeback terakhir mereka setahun yang lalu dengan album berjudul sama. 

Dilansir Pinkvilla, Kamis (21/9/2023), YG Entertainment membantah rumor tersebut dan membuat pernyataan pada 21 September. Agensi mengumumkan belum ada konfirmasi dan negosiasi masih dalam proses.

Pada awal pekan ini ada pembicaraan bahwa Lisa kemungkinan akan keluar dari YG Entertainment. Dia dikabarkan telah ditawari jutaan dolar oleh berbagai perusahaan internasional, salah satunya juga berasal dari Thailand, negara asalnya. 

Ada juga rumor tentang calon investor Jisoo karena artis tersebut adalah pemeran utama dalam K-drama "Snowdrop". Rumor ini juga dibantah oleh pihak perusahaan.

Blackpink adalah bagian integral dari keluarga YG. Beredarnya rumor soal para anggota yang tidak memperbarui kontrak dengan perusahaan membuat saham perusahaan turun sebesar 9 persen.

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement