Senin 14 Apr 2025 10:41 WIB

Lisa Blackpink Hingga Enhypen Sukses Mencuri Perhatian di Panggung Coachella 2025

Lisa tampil dengan aksi panggung yang energik dan koreografi tajam.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Qommarria Rostanti
Lisa Blackpink. Penampilan Lalisa Manoban alias Lisa Blackpink di panggung Coachella 2025 menjadi salah satu sorotan utama festival tahun ini.
Foto: Dok. Instagram/@vmas
Lisa Blackpink. Penampilan Lalisa Manoban alias Lisa Blackpink di panggung Coachella 2025 menjadi salah satu sorotan utama festival tahun ini.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA – Penampilan Lalisa Manoban alias Lisa Blackpink di panggung Coachella 2025 menjadi salah satu sorotan utama festival tahun ini. Bukan hanya visual dan kharismanya yang menyita perhatian, tapi juga kemampuan vokal live-nya yang luar biasa, membungkam rumor lama soal lipsync di industri Kpop.

Membawakan lagu terbarunya berjudul “Elastigirl”, Lisa berhasil memukau ribuan penonton dengan aksi panggung yang energik dan koreografi tajam. Lagu yang mengusung nuansa fierce dan futuristik langsung mencuri perhatian

Baca Juga

Namun momen yang paling menyedot perhatian justru datang dari sesi soundcheck, di mana video Lisa menyanyikan nada-nada tinggi secara langsung tanpa bantuan autotune menjadi viral di media sosial. Dilansir Financial Times, Senin (14/4/2025), tagar seperti #Lisachella dan #Thaiconiclisa menduduki jajaran trending topic di berbagai platform termasuk X (Twitter), TikTok dan Instagram, bahkan sempat memuncaki daftar trending di AS dengan lebih dari satu juta cicitan dalam waktu singkat.

Tak hanya tampil memukau, Lisa juga mendapat dukungan dari sesama anggota Blackpink, Rose, yang terlihat berada di antara penonton. Rose tampak menikmati penampilan rekan segrupnya sambil berdansa dan bernyanyi, menunjukkan kekompakan meski kini mereka tengah menapaki jalur solo masing-masing.

Sementara itu, Jennie Blackpink tampil pada 13 April pukul 19.45 waktu California AS. Jika dikonversi ke Indonesia, maka jadwal penampilan Jennie di Coachella yakni pada Senin (14 April 2025) pukul 10.45 WIB.

Enhypen, boy group Korea, juga tampil membara di panggung Sahara, Coachella 2025, dengan suguhan musik dan koreografi yang berhasil mencuri perhatian ribuan penonton. Debut mereka di festival musik bergengsi ini langsung mengukuhkan posisi mereka sebagai grup beranggotakan tujuh orang tersebut sebagai salah satu penampilan paling menonjol tahun ini.

Dilansir laman Pinkvilla, Enhypen membuka penampilannya dengan “Blockbuster”. Tanpa jeda, mereka melanjutkan dengan deretan lagu andalan “Drunk-Dazed”, “Bite Me”, “Blessed-Cursed”, “ParadoXXX Invasion”, hingga “Future Perfect” yang semuanya ditampilkan dengan presisi koreografi dan kekuatan vokal yang solid.

Tak hanya menyajikan lagu-lagu berenergi tinggi, Enhypen juga menunjukkan sisi emosional dan musikalitas mereka lewat track seperti “Moonstruck”, “Daydream”, dan “XO (Only If you say yes)”. Sorak sorai penonton semakin menguat saat lagu-lagu seperti “Sweet Venom” dan “Brought the Heat Back” dimainkan.

Di tengah kerumunan, Lisa Blackpink juga terlihat menikmati penampilan mereka, menambah sorotan atas momen bersejarah Enhypen di panggung global. Coachella tahun ini digelar di Indio, California AS, selama dua akhir pekan yaitu tanggal 11-13 April dan 18-20 April 2025.

 

 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement