Mewaspadai kanker kolon di usia muda
Dahulu, kemunculan kanker kolon sering kali dikaitkan dengan rentang usia yang lebih tua. Namun, belakangan ini, kasus kanker kolon pada usia di bawah 50 tahun mengalami peningkatan yang signifikan di dunia. Bahkan, tingkat kejadian kanker kolon di usia lebih muda diprediksi akan meningkat dua kali lipat per 2030.
Mengacu pada data dari JAMA Surgery, kasus kanker kolon pada kelompok usia 20-34 tahun akan meningkat sebesar 90 persen pada 2030 bila dibandingkan dengan kasus serupa pada 2010. Tak hanya itu, untuk periode dan kelompok usia yang sama, kasus kanker rektum juga diprediksi akan meningkat hingga 124 persen.
Bahkan, kanker kolon dan rektum atau kanker kolorektal diprediksi akan menjadi kanker yang menyebabkan kematian terbanyak pada kelompok usia di bawah 50 tahun pada akhir 2030. Saat ini, ACS mengestimasi ada sekitar 153 ribu kasus kanker kolorektal yang terdeteksi di 2023. Sebanyak 19.500 di antaranya dialami oleh orang-orang berusia di bawah 50 tahun.