Senin 22 Apr 2024 14:47 WIB

Menengok Perhelatan Beijing International Film Festival

Lebih dari 250 film baru maupun klasik diputar di 27 bioskop di Beijing.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Friska Yolandha
Salah satu poster yang terpajang di perhelatan Beijing International Film Festival (BJIFF) ke-14 di Beijing Langyuan Station pada 18-26 April 2024.
Foto:

Selama perhelatan BJIFF, lebih dari 250 film baru dan klasik, baik domestik maupun internasional, diputar di 27 bioskop di Beijing serta Kota Tianjin dan Provinsi Hebei. Beberapa film yang disertakan antara lain Dr. Strangelove, Once Upon a Time in America, Blade Runner 2049, Pulp Fiction, dan The Story of Qiu Ju. Selain pemutaran film, terdapat lebih dari 100 acara untuk para pecinta film, seperti forum, roadshow, dan masterclass.

Dalam rangkaian BJIFF ke-14, turut terdapat acara Tiantan Awards. Ia merupakan kompetisi utama BJIFF. Sebanyak 1.509 film dari 118 negara dan wilayah mendaftar untuk mengikuti Tiantan Awards tahun ini. Dari karya-karya yang sudah diajukan, terpilih 15 film untuk memperebutkan 10 penghargaan. Ke-15 film tersebut terdiri dari 12 film internasional dan tiga film domestik Cina.

photo
Suasana perhelatan Beijing International Film Festival (BJIFF) ke-14 di Beijing Langyuan Station pada 18-26 April 2024. - (Republika/Kamran Dikarma)

Ketua tim juri untuk Tiantan Awards tahun ini adalah sutradara asal Serbia, Emir Kusturica. Menurut informasi di situs BJIFF, karya pemenang akan ditentukan oleh “daya tarik publik”, konsep artistik secara keseluruhan, serta estetika film yang digunakan. Tiantan Awards juga bakal memberi penghargaan kepada sutradara dan film pendek baru.

BJIFF mulai digelar pada 2011. Festival tersebut bertujuan meningkatkan pertukaran di antara para pelaku industri perfilman global. Perhelatan BJIFF semakin dilirik dunia internasional karena pasar film Cina yang bergeliat dan terus tumbuh. 

Perhelatan rutin BJIFF merupakan salah satu bukti bahwa Cina sangat berminat meningkatkan kualitas industri perfilmannya. Lewat pertukaran dengan profesional-profesional dari berbagai negara, termasuk membuka diri terhadap produk perfilman global, terutama Barat, ada misi mencetak pelaku-pelaku kreatif dan mumpuni di industri ini. Mereka diharapkan akan mampu memajukan perfilman Cina nantinya. 

photo
Suasana perhelatan Beijing International Film Festival (BJIFF) ke-14 di Beijing Langyuan Station pada 18-26 April 2024. - (Republika/Kamran Dikarma)

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement