Farhan kemudian memberikan klarifikasi bahwa caption pada video tersebut ditujukan untuk dance yang mereka lakukan. Kata-kata itu tidak terkait dengan momen hidup-mati seseorang.
"Sebagai calon dokter, saya merasa malu karena belum sadar atas dampak dari pembuatan konten tersebut yang menyinggung perasaan banyak teman-teman," ujarnya.
Farhan berjanji akan menjadikan kejadian tersebut sebagi pelajaran berharga untuk dirinya. Dia juga akan berusaha mencegah agar tidak terulang kejadian serupa di kemudian hari.
"Saya akan berusaha memberikan konten edukasi kesehatan seperti yang biasa saya lakukan, semoga bermanfaat. Saya doakan kalian sukses dan sehat selalu," kata pemilik akun TikTok @farhanfirm itu.
Farhan juga menyampaikan terima kasih atas kritik dan saran yang membangun dari warganet. Dia berjanji akan lebih berhati-hati lagi dalam membuat konten.
"Sekali lagi saya meminta maaf atas kelalaian yang telah saya perbuat."