Widi mengaku bisa keluar dari hubungan tidak sehat itu berkat temannya yang juga vokalis Last Child. Ia juga memperingatkan semua orang untuk melihat kembali seperti apa hubungan yang sedang dijalani, jika tidak sehat ia mengajak untuk segera memutuskan hubungan itu.
Widi menutup penampilan Vierratale dengan membawakan "Jadi yang Kuinginkan". Mendengarkan lirik-lirik lagu Vierratale terasa membawa penonton ke masa SMP dan SMA.
Sementara itu, pada pukul 22.00 WIB, kerumunan penonton menuju panggung utama Everblast untuk melihat Hoobastank. Penonton sepertinya tak banyak tahu lagu-lagu band asal Amerika Serikat tersebut. Mereka tampak hanya diam dan menganggukkan kepala saja mengikuti penampilan Hoobastank.
Meski begitu, Hoobastank tetap bersemangat dengan penampilannya. Hingga akhirnya pada lagu "The Reason" baru hampir semua penonton ikut bernyanyi. Lagu "Crawling in The Dark" menjadi penutup festival musik Everblast malam itu.