Rabu 08 Mar 2023 15:04 WIB

MUFFEST+ 2023 Jadi Rujukan Tren Busana Lebaran

MUFFEST+ 2023 berlangsung di The Westin, Jakarta, Selasa-Jumat (7/3/2023-10/3/2023).

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Reiny Dwinanda
Model mengenakan busana karya desainer Rosie Rahmadi pada gelaran Muslim Fashion Festival (MUFFEST+) 2023 di The Westin Jakarta, Selasa (7/3/2023). Peragaan busana Muslim tersebut kembali digelar di Jakarta dengan tema Unlock Global Opportunities with MUFFEST+ dengan menyajikan karya dari jenama lokal, 200 desainer lokal, serta 8 desainer dari negara tetangga seperti Singapura, Laos, Kamboja, Brunei dan Thailand atas dukungan ASEAN Fashion Designers Showcase (AFDS).
Foto:

Dikutip dari rilis pers Wardah, riasan winged brown liner merias sisi kelopak mata dengan garis menyerupai "sayap" sehingga terkesan lebih tegas, tapi dengan eyeliner kecokelatan. Sementara, rosy soft liner mengombinasikan gaya eyeshadow lebih eksploratif pada bagian bawah mata dan pada kelopak mata.

Untuk rosy soft liner, juga ada sentuhan shimmer di sudut mata agar mata terkesan lebih hidup. Tampilan soft glam pun bisa dipilih, yaitu riasan mata dibuat kecokelatan dengan shimmer sehingga tetap natural sekaligus stand out.

Pada media briefing MUFFEST+ 2023, Elsa menjelaskan bahwa ketiga look itu merupakan tampilan make up natural dan flawless. Pulasan pada bibir cenderung lembut, tapi ada sentuhan yang lebih kompleks di area mata. "Permainan warna dan eksplorasi make up seperti Korean look juga kini digemari," ungkap Elsa.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement