Jumat 31 Mar 2023 12:02 WIB

Temuan Kasus TBC 2022 Jadi Rekor Tertinggi di Indonesia

Pendeteksian ialah langkah awal untuk mengobati penderita TBC.

Rep: Zainur Mahsir Ramadhan/ Red: Reiny Dwinanda
Tenaga kesehatan memberikan instruksi kepada warga saat pemeriksaan rontgen thorax di GOR Otista, Jatinegara, Jakarta, Kamis (9/2/2023). Puskesmas Kecamatan Jatinegara mengadakan kegiatan skrining tuberkulosis kepada 65 orang yang meliputi pemeriksaan rontgen thorax, pemeriksaan dahak dan tes mantoux, untuk mengurangi penularan penyakit tuberkulosis paru.
Foto:

UAE melalui Nota Diplomatik Kedubes PEA di Jakarta Nomor 1/3/19-281 menyampaikan komitmen Pemerintah Uni Emirat Arab untuk memberikan hibah berupa Financial Aid sebesar 10 juta dolar AS untuk mendukung program pencegahan TBC di Indonesia. Dia menyebut, penemuan kasus sedini mungkin dan pengobatan secara tuntas sampai sembuh merupakan salah satu upaya yang terpenting dalam memutus penularan TBC di masyarakat.

Angka keberhasilan pengobatan TBC sensitif obat di Indonesia pada tahun 2022 sebanyak 85 persen. Sementara itu, angka keberhasilan pengobatan TBC resisten obat di Indonesia tahun 2022 secara umum 55 persen.

Strategi Nasional Eliminasi TBC yang tertuang pada Perpres Nomor 67 Tahun 2021 tentang Penanggulangan Tuberkulosis menginstruksikan penguatan komitmen, peningkatan akses layanan TBC, optimalisasi upaya promosi dan pencegahan TBC, pengobatan TBC, dan pengendalian infeksi, pemanfaatan hasil riset dan teknologi.

sumber : Antara
Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement