Kondisi Iqbal semakin memburuk ketika malam takbiran. Iqbal kemudian dilarikan ke Rumah Sakit Siloam Semanggi, Jakarta Selatan. Di rumah sakit, ia mendapatkan perawatan intensif hingga akhirnya mengembuskan napas terakhir pada Selasa dini hari pukul 02.32.
Aktor Iqbal Pakula dimakamkan pada Selasa pukul 13.00 WIB di Taman Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Jakarta Selatan. Beberapa teman artis seperti Teuku Wisnu, Dude Herlino, Beby Romeo, Meisya Siregar, Bemby Putuanda, Indra Brasco, hingga Mona Ratuliu turut menghadiri pemakaman Iqbal.
Teman Iqbal sekaligus aktor Bemby Putuanda mengatakan bahwa Iqbal merupakan sosok yang baik semasa hidupnya.
"Terus terang bahwa Iqbal itu orang baik, kita semua bersaksi kalau (Iqbal) orang baik," kata Bemby yang mewakili teman-teman Iqbal.