AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Perusahaan ritel global asal Jepang, Uniqlo, merayakan 10 tahun perjalanannya di Indonesia sejak pertama kali beroperasi pada 2013. Sebagai salah satu bentuk apresiasi untuk para pelanggan setia, Uniqlo menghadirkan koleksi spesial kolaborasi.
Marketing Manager Uniqlo Indonesia, Lisqia Lalantika menjelaskan, selama 10 tahun, jenamanya tidak hanya menyediakan kebutuhan pakaian yang nyaman dan berkualitas melalui rangkaian koleksi LifeWear, tetapi juga telah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat. Ia menyebut Uniqlo masih hadir saat ini tentunya berkat dukungan dari pelanggan setia di seluruh Indonesia.
"Sejalan dengan pesan yang ingin kami sampaikan, yakni 'Here’s To Many More', perjalanan Uniqlo tentunya tidak akan hanya sampai di sini saja," kata Lisqia dalam acara konferensi pers Uniqlo 10th Anniversary: Here’s To Many More, Rabu (17/5/2023).
Lebih lanjut, Lisqia mengatakan, Uniqlo akan terus berkomitmen untuk lebih mengakomodir kebutuhan masyarakat dari sisi teknologi, koleksi yang lebih lengkap, bahan yang lebih berkualitas dan lebih nyaman, akses yang lebih banyak, dan mudah bagi semua orang untuk bisa menikmati koleksi LifeWear.
Di momen 10 tahun ini, Uniqlo meluncurkan koleksi Uniqlo t-shirt atau UT edisi terbatas yang terinspirasi dari karakter Disney favorit, Mickey Mouse, yang memiliki pose ikoniknya yang dikenali dan disukai lintas generasi.