Hanya saja, mengenai paparan pornografi terhadap anak, yang menjadi bahaya adalah ketersediaan dan bentuk ekstrem dari konten tersebut. Stimulus atau rangsangan yang sangat kuat bisa memengaruhi ambang pelepasan dopamin.
Dopamin adalah zat kimia di dalam otak yang bisa meningkat kadarnya saat seseorang mengalami sensasi yang menyenangkan. Itu tidak hanya berlaku pada konten pornografi ekstrem, tapi juga makanan yang sangat enak atau aktivitas olahraga ekstrem.
"Semakin tinggi puncak dopamin, semakin besar penurunan setelahnya. Penurunan itu bukan ke garis dasar, tapi turun melewati bawah garis dasar," tutur Huberman.
Penjelasan Huberman menjadi cukup viral. Tayangannya disimak lebih dari dua juta kali. Sebelumnya, terungkap bahwa tingkat mengakses situs porno melonjak selama pandemi. Salah satunya, Pornhub, mencatat peningkatan traffic sebesar 24,4 persen secara global.