AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Saat ambil rapor, selain menanyakan kemampuan akademis, orang tua juga biasanya menanyakan sikap buah hatinya di sekolah. Apakah anak tampil sebagai pribadi yang baik atau justru memiliki sikap kurang baik?
Jika dari penjelasan guru ternyata anak memiliki sikap kurang baik di sekolah, biasanya orang tua sedikit tidak terima. Apalagi, jika orang tua menilai sikap anaknya baik-baik saja di rumah. Praktisi psikolog keluarga, Nuzulia Rahma Tristinarum, menyarankan orang tua jangan terburu-buru membantah penjelasan guru.
"Sebaiknya, didengarkan dan dicerna baik baik. Bisa jadi memang anak menampilkan hal yang berbeda antara di rumah dan di sekolah," ujar perempuan yang akrab disapa Lia itu kepada Republika.co.id, Selasa (20/6/2023).