“Film ini menyampaikan pesan universal tentang humor dan persatuan. Ini adalah sebuah karya seni, serta kisah hidup yang menginspirasi kita semua,” ujar Winston.
Film Simulat: Hidup Memang Komedi menampilkan sejumlah aktor dan aktris Indonesia, termasuk Juan Bio One (Gepeng), Indah Permatasari (Royani), Elang El Gibran (Basuki), Erika Carlina (Djudjuk), Dimas Anggara (Timbul), Morgan Oey (Paul), Zulfa Maharani (Nunung), Ibnu Jamil (Tarsan), Erick Estrada (Tessy), Ana (Naimma Aljufri), Teuku Rifnu Wikana (Asmuni), Rukman Rosadi (Teguh), dan Rano Karno (Babe Makmur).
Sutradara film Simulat: Hidup Memang Komedi, Fajar Nugros, menegaskan bahwa film ini memiliki banyak elemen menarik, termasuk subplot tentang kisah cinta Gepeng dan Royani yang menambah kedalaman cerita. Dia meyakini bahwa film ini memiliki daya tarik khusus bagi perantau yang juga mengalami perjuangan di ibukota.
“Bersama seluruh kru dan para pemain, saya dengan sepenuh hati membuat Simulat: Hidup Memang Komedi. Saya memiliki kenangan pribadi tentang Srimulat, sehingga film ini sangat istimewa bagi saya," kata Fajar.
Film Simulat: Hidup Memang Komedi tayang di seluruh bioskop di Indonesia pada 23 November 2023, yang akan memberikan pengalaman kocak dari para anggota legendaris grup komedi Indonesia, Srimulat. Umi Nur Fadhilah