Rabu 27 Dec 2023 19:00 WIB

8 Kafe Hits Berkonsep Wisata di Bogor, Cocok Buat Healing Tipis-Tipis

Kebanyakan kafe di Bogor menawarkan nuansa alam, adopsi gaya one stop destination.

Rep: Santi Sopia/ Red: Reiny Dwinanda
Avatar Area di kafe Pasir Angin Pas, Puncak, Bogor, Jawa Barat. Ada banyak kafe hits di Bogor yang bisa menjadi tempat wisata.
Foto: Dok Pasir Angin Pas
Avatar Area di kafe Pasir Angin Pas, Puncak, Bogor, Jawa Barat. Ada banyak kafe hits di Bogor yang bisa menjadi tempat wisata.

AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Mengunjungi kafe menjadi salah satu pilihan populer wisatawan ketika berkunjung ke wilayah Bogor, Jawa Barat. Hal itu tidak mengherankan karena Bogor seolah menjadi surga kafe dan tempat ngopi bagi traveler maupun yang hendak berliburan singkat.

Kebanyakan kafe di Bogor juga menawarkan nuansa alam, sehingga sedikit-banyak banyak bisa menghilangkan penat warga Ibu Kota. Terlebih, gerai-gerai kopi kini semakin mengadopsi gaya one stop destination, di mana terdapat banyak aktivitas yang bisa dilakukan. Berikut delapan kafe yang sedang hits di Bogor.

Baca Juga

1. Truntung Teduh

Kafe Truntung Teduh menawarkan konsep unik dengan sensasi indoor dan outdoor serta pemandangan sungai secara dekat. Ada jaring-jaring dan ayunan yang bisa digunakan untuk bersantai. Fasilitas yang cukup populernya seperti glamping, flying fox, kolam renang dan lainnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Truntung Teduh (@truntungteduh)

Menu makanan di Truntung Teduh dikenal unik karena menawarkan ciri khas makanan keluarga. Beberapa menu khasnya ialah cumi sambal ijo, ayam serundeng, ikan kembung kuning, teri balado kacang, dan plecing kangkung.

2. Heha Waterfall

HeHa Waterfall Bogor hadir dengan konsep wisata modern di alam terbuka. Setelah kesuksesan HeHa Sky View, HeHa Ocean View, HeHa Forest, dan Stone Valley By HeHa di Yogyakarta, kini HeHa Waterfall hadir di Bogor.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by HeHa Waterfall (@hehawaterfall)

Kafe ini menjadi destinasi air terjun buatan pertama dan terbesar di Indonesia, yang telah diakui oleh Museum Rekor Indonesia (MURI). Selain menawarkan pesona alam air terjun, HeHa Waterfall Bogor juga menghadirkan beragam fasilitas kelas atas yang nyaman bagi pengunjung.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement