Selasa 09 Jan 2024 21:06 WIB

King Vaduka Siapkan Serangan Lanjutan Julid Fi Sabilillah di Tengah Jegalan X

Pengelola akun X @KING_VADUKA mengaku sedang mempersiapkan serangan lanjutan.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Reiny Dwinanda
Logo X tertera di ponsel pengguna media sosial yang semula bernama Twitter itu. Gerakan julid fi sabilillah terus berlanjut di tengah pembatasan yang dilakukan X.
Foto:

Semua pendukung keadilan dan kemanusiaan didesak untuk berpartisipasi dalam aktivitas tersebut di media sosial. Media sosial yang digunakan, yakni X, Instagram, Facebook, dan TikTok.

"Semua pendukung keadilan dan kemanusiaan didesak untuk berpartisipasi dalam Intifada siber Global atau platform media sosial seperti X, Instagram, Facebook, dan TikTok. Setiap orang diwajibkan untuk berbagi video, gambar, pernyataan, dan bentuk bukti lainnya yang menunjukkan bahwa Israel telah melakukan genosida terhadap warga Palestina di Gaza."

Warganet juga diserukan untuk memastikan tagar #EndisraelsGenocide menjadi trending. Semua yang berpartisipasi diharapkan mulai mem-posting di media sosial menggunakan tagar tersebut secara bersamaan.

"Kampanye ini akan berlangsung selama dua jam dan akan dimulai bersamaan dengan sidang ICJ sebagai berikut. Kamis, 11 Januari, mulai pukul 10.00 hingga 12.00 waktu Afrika Selatan dan Palestina (03.00 ET. 12.00 PT, 11.00 waktu Mekah, 08.00 GMT & UTC, 16.00 Cina)."

"Jumat, 12 Januari, mulai pukul 10.00 hingga 12.00 waktu Afrika Selatan dan Palestina (03.00 ET, 12.00 PT, 11.00 waktu Mekah, 08.00 GMT & UTC, 16.00 Cina)."

"Harap persiapkan postingan Anda terlebih dahulu dan ingatlah untuk menyukai, membagikan, dan melaporkan postingan orang lain juga."

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement