Terakhir, menjelang hari pemungutan suara seperti saat ini, Prof Tjandra menyarankan petugas dengan penyakit kronis memeriksa kesehatannya. Ini penting untuk mengetahui kondisi kesehatan mereka.
"Mumpung besok masih hari Selasa dan pemilu baru dilaksanakan lusa maka akan bagus kalau petugas yang punya penyakit kronis untuk memeriksakan diri ke dokter terdekat terlebih dulu," kata Prof Tjandra.
Prof Tjandra berharap agar tidak ada petugas yang jatuh sakit dan Pemilu 2024 berjalan lancar. Sebelumnya, Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta menyiapkan tim kesehatan hingga ambulans saat pelaksanaan pemungutan suara Pemilu 2024 di seluruh wilayah.
Pelaksana tugas (Plt) Ketua PMI DKI Jakarta Sibrohmalisi menuturkan terdapat delapan orang tim kesehatan itu terdiri atas dokter, perawat, hingga sopir yang mumpuni. Tim kesehatan siap sedia 24 jam untuk mengawal pemungutan suara.