Jumat 29 Mar 2024 18:22 WIB

Bantu Penyintas KDRT, Mel B Spice Girl Bagikan Lebih Banyak Cerita dalam Memoar

Mel B menambah tiga bab dalam memoarnya dan bercerita tentang KDRT yang ia alami.

Rep: Adysha Citra Ramadani/ Red: Friska Yolandha
Melanie Brown atau Mel B Spice Girls.
Foto: EPA
Melanie Brown atau Mel B Spice Girls.

AMEERALIFE.COM,  JAKARTA -- Mel B 'Spice Girl' akan segera merilis versi terbaru dari buku memoarnya yang telah diterbitkan pada 2018. Dalam buku memoar yang lebih panjang ini, Mel B akan membagikan kisah kehidupan pribadinya dengan lebih terperinci untuk membantu para penyintas kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT.

Pemilik nama asli Melanie Brown ini akan menambahkan tiga bab baru ke dalam buku memoarnya. Melalui ketiga bab baru inilah, Mel B akan secara terbuka bercerita mengenai masa kecilnya, pergelutannya dengan ketenaran, serta kehidupan pernikahannya dengan sang mantan suami, Stephen Belafonte.

Baca Juga

Selama menjalani pernikahan dengan Belafonte, Mel B mengklaim bahwa sang mantan suami kerap melakukan tindak KRDT terhadap dirinya. Namun di sisi lain, Belafonte menyanggah klaim tersebut.

Pengalaman pahitnya sebagai korban KDRT membuat Mel B terdorong untuk membantu para korban KDRT lain. Mel B bahkan dianugerahi gelar Member of Order of the British Empire (MBE) dari keluarga kerajaan Inggris berkat kiprahnya dalam mengampanyekan dan menyuarakan kesadaran akan KDRT.

"Saya ingin memberikan harapan bagi para penyintas dan ingin mengungkapkan kejujuran bahwa 'tahukah kalian, saya juga masih bergelut dengan (trauma) itu, sama seperti kalian. Jadi jangan menyerah'," ungkap Mel B, seperti dilansir Reuters pada Jumat (29/3/2024).

Mel B menambahkan, gelar MBE yang dia dapatkan telah memberikan lebih banyak motivasi kepada dirinya untuk membantu lebih banyak perempuan yang rentan terhadap KDRT. Mel B mengatakan dia kerap menyuarakan kekuatan perempuan sejak remaja, namun sempat merasa tak berdaya selama 10 tahun akibat KDRT.

"Sekarang, saya menyuarakan kebenaran saya. Saya memiliki para penyintas yang menyemangati saya di belakang saya, mereka mengatakan 'Ya, jadilah suara kami', karena kisah saya adalah kisah mereka," ujar Mel B dalam kampanye melawan KDRT.

Mel B mengungkapkan bahwa buku memoar orisinalnya dirilis berkat dukungan anak perempuan serta temannya, Louise Gannon. Gannon juga terlibat dalam pembuatan buku memoar orisinal Mel B sebagai penulis.

"Saya memiliki platform. Saya merangkul orang-orang yang tak memiliki suara, yang tak memiliki tempat aman di mana mereka bisa mendapatkan bantuan atau berbicara mengenai (KDRT)," tukas Mel B.

Belum lama ini, Mel B bersama dengan para anggota Spice Girls lainnya membagikan sebuah video untuk merayakan 30 tahun peringatan audisi pertama mereka. Grup yang dibentuk pada 1994 ini terdiri dari Mel B, Victoria Beckham, Melanie Chisholm, Emma Bunton, serta Geri Horner. 

Yuk gabung diskusi sepak bola di sini ...
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement