AMEERALIFE.COM, JAKARTA -- Momen libur Lebaran menjadi waktu yang pas untuk menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga. Sebagian orang sudah merencanakan menonton film di bioskop, yang tentunya jadi waktu penuh kebersamaan yang mengasyikkan.
Ada sejumlah film menarik yang dijadwalkan tayang pada periode libur Hari Raya Idul Fitri 2024. Berikut ini daftar judul film layar lebar yang dapat ditonton bersama sahabat, keluarga, atau orang tersayang.
Dengan beragam pilihan yang ada, penonton pun bisa memilih sesuai genre yang diminati. Ada film apa saja?
1. Siksa Kubur
Film arahan sutradara Joko Anwar ini tayang di bioskop pada libur Lebaran 2024. Ceritanya tentang Sita (Faradina Mufti) yang ingin membuktikan bahwa siksa kubur tidak ada dan agama tidak nyata. Namun, ternyata ada konsekuensi mengerikan yang menantinya.
2. Badarawuhi di Desa Penari
Penikmat film yang sudah menonton KKN di Desa Penari (2021) pasti penasaran ingin menonton sekuelnya, yakni Badarawuhi di Desa Penari. Tayang pada libur Lebaran nanti, film ini menyoroti sosok Badarawuhi, makhluk halus penunggu Desa Penari.
3. D-DAY The Movie
Penggemar grup K-Pop Bangtan Sonyeondan (BTS) pasti sudah menunggu-nunggu film konser solo dari Suga BTS ini. D-DAY The Movie yang menampilkan penutupan rangkaian tur musik D-DAY tayang di Indonesia pada 10-13 April 2024.
4. Godzilla x Kong: The New Empire
Baru saja tayang di Indonesia mulai 27 Maret 2024, ada kemungkinan film dari waralaba Monsterverse ini masih bertahan di bioskop pada momen libur Lebaran mendatang. Dalam film untuk semua umur ini, dua Titan terhebat yakni Godzilla dan Kong bersatu melawan musuh baru yang bengis.
5. Dua Hati Biru
Kelanjutan dari film Dua Garis Biru ini dijadwalkan tayang pada 17 April 2024, tentang Bima (Angga Yunanda) dan Dara (Aisha Nurra Datau) yang berusaha menjadi orang tua yang baik bagi putra mereka. Meski cuti bersama Lebaran sudah berakhir, penggemar film bergenre drama tetap bisa menikmatinya di bioskop.
6. The First Omen
The First Omen bercerita tentang biarawati yang berusaha mengungkap konspirasi mengerikan untuk melahirkan titisan iblis ke dunia. Prekuel dari sinema horor klasik The Omen ini akan tayang di bioskop Indonesia mulai 3 April 2024, dan diprediksi tetap bertahan sampai periode libur Lebaran.